Jelang libur panjang akhir tahun, banyak masyarakat yang berbelanja pakaian di sejumlah toko busana di Kota Bertuah. Tak terkecuali Kekey.
Ia yang sangat antusias menyambut liburan akhir tahun bersama keluarga nya yang tinggal hitungan hari lagi.
Kekey pun pergi ke salah satu toko busana untuk membeli baju yang sudah ia incar selama ini. Apalagi ia mendapat informasi bahwa pakaian itu sedang ada potongan harga.
Tanpa berpikir panjang, Kekey membawa pakaian tersebut ke kasir.
"Berapa, Mbak?" tanya Kekey ke Mbak Kasir.
Dan alangkah kagetnya, Kekey saat mbak kasir menyebut harga baju tersebut.
"Lho, bukannya ada diskon?" tanya Kekey.
Ternyata, potongan harga untuk baju yang Kekey pilih sudah berakhir. Sementara Kekey hanya bawa uang pas-pasan setelah dipotong diskon.
"Kemarin ada diskon saya lihat di sosial media. Kalau bagini uang saya nggak cukup, Mbak," katanya hampir menangis.
"Bisa utang dulu, nggak? Saya pulang sebentar ambil uangnya," lanjut Kekey.
"Boleh bayar dua kali kok, Kakak. Tapi pakaiannya jangan dibawa, ya. Nanti setelah lunas diambil saja ke kasir sini dengan tunjukkan notanya," kata Mbak Kasir tersebut sambil tersenyum.
Kekey pun akhirnya pulang untuk mengambil uang dan kembali ke toko itu melunasi baju yang ia idam-idamkan.(ayi)