RIAUPOS.CO - Entah apa yang dipikir oleh Yuli, bukan nama sebenarnya. Saat pulang sekolah, Yuli yang kala itu tengah berboncengan dengan dua orang temannya terlalu asik bercanda gurau. Saking asyiknya bercanda gurau di atas motor dengan posisi berboncengan tiga orang mereka semua tidak mengindahkan ucapan pengendara lainnya. Pengendara lainnya menasehati mereka yang asyik bergurau akan dapat membahayakan keselamatan mereka dan pengendara lainnya.
Saking asyiknya bergurau, tiba-tiba saja motor yang dibawa Yuli oleng sehingga membuat mereka terjatuh ke dalam selokan kecil yang ada di depannya. Yuli dan teman-temannya itu lantas berusaha naik ke atas badan jalan dengan posisi tubuh yang sudah menghitam karena terkena lumpur di dalam selokan.
“Alamak.... Badan aku kotor semua. Hitam, bau lagi, “ ucap Yuli.
Mereka pun terlihat berusaha mengangkat kembali motor yang juga ikut tercebur ke dalam selokan. Namun karena tidak sanggup, akhirnya masyarakat sekitar pun datang menolong mereka.
“Ha itulah. Sudah dibilang tadi berbahaya bonceng tiga. Nyungsep kan jadinya, berubah jadi hitam semua,” celetuk salah seorang warga.(ayi)