(RIAUPOS.CO) - Saat menikmati jalan-jalan santai di taman Kota Pekanbaru, Sani dan anaknya tampak bahagia menggunakan kendaraan bermotor jenis metik.
Sang anak duduk tepat di tempat duduk yang sengaja dipasangkan oleh Sani di depan motor. Namun, sampai di depan taman kota di Jalan Jenderal Sudirman. Sani pun menurunkan sang anak agar ia bisa bermain di wahana bermain yang telah disediakan oleh pemerintah.
Ia pun lantas memarkirkan kendaraannya. Namun, dari bawah stang motornya tiba-tiba terlihat ada sebuah kabel yang seakan bergerak.
Sani pun lantas memegang kabel tersebut. Tetapi ternyata itu bukanlah kabel melainkan ular kecil yang bersembunyi di bawah stang motor.
Merasa panik, Sani pun lantas mengambil kayu untuk mengusir ular tersebut. Tapi bukan keluar dari balik motornya sang ular kian masuk ke dalam bagian motor sehingga membuat Sani kian panik.
Meskipun tangannya ber gemetar. Namun Sani tetap bersyukur sang anak tidak diganggu oleh ular tersebut.
“Alamak.... Makin masuk pula dia ke dalam motor itu. Untung tidak kena anak tadi,” Ucapnya.
Setelah berjuang lama, akhirnya ular berwarna hijau itu berhasil keluar dari motor dan Sani pun langsung memindahkan lokasi parkirnya agar sang ular tidak lagi masuk ke dalam motor nya.(ayi)