TEKNOLOGI INTEL TERBARU

Intel-Arduino Luncurkan Arduino 101 dan Genuino 101

Teknologi | Rabu, 21 Oktober 2015 - 00:05 WIB

Intel-Arduino Luncurkan Arduino 101 dan Genuino 101
Senior Vice President and General Manager of Intel’s New Technology Group, Josh Walden (kiri) bersama Co-founder and CEO Arduino Massimo Banzi(kanan). (INTEL FOR RIAUPOS.CO)

Intel akan bekerja sama dengan Arduino untuk membawa program CTC ke sekolah-sekolah di seluruh dunia pada tahun-tahun mendatang. Seperti yang diperkenalkan ke ruang kelas, Arduino 101 akan membina generasi berikutnya dari professional industri teknologi, para pengusaha dan para penemu.

"Kami bekerjasama erat dengan Intel pada pengembangan board ini dan memperluas kelas pendidikan kita untuk menggabungkan konektivitas dan fitur canggih yang diharapkan oleh siswa pengembang saat ini," kata Massimo Banzi, Co-Founder and CEO Arduino.

Baca Juga :Gadget Google Pixel 9 dan 9 Pro Rilis Oktober 2024, Cek Keunggulannya

"Melalui pekerjaan kami dengan Intel, kami mampu mencapai komunitas global makerspemula dan pelajar dengan pengenalan yang komprehensif untuk komputasi fisik dan sekarang dengan solusi teknologi yang lebih canggih dan maju yang akan membantu mereka mewujukan visi kreatif mereka," lanjutnya.

Arduino 101 akan tersedia pada kuartal pertama 2016 dengan harga ritel yang disarankan US$ 30 (atau sekitar Rp400.000,-). Board yang diproduksi Intel akan dijual dengan merek Arduino 101 di Amerika Serikat dan dengan merek Genuino 101 di luar Amerika Serikat. Board ini akan tersedia melalui distributor dan penjual produk pengecer yang menjual produk innovator dan maker dari Intel lainnya seperti Amazon, Conrad Elektronik, Farnell Element 14, Microcenter, Mouser, Radio Shack, RS Components dan Spark Fun.

Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook