TEKNOLOGI INTEL TERBARU

Intel-Arduino Luncurkan Arduino 101 dan Genuino 101

Teknologi | Rabu, 21 Oktober 2015 - 00:05 WIB

Intel-Arduino Luncurkan Arduino 101 dan Genuino 101
Senior Vice President and General Manager of Intel’s New Technology Group, Josh Walden (kiri) bersama Co-founder and CEO Arduino Massimo Banzi(kanan). (INTEL FOR RIAUPOS.CO)

ROMA (RIAUPOS.CO) - Intel Corporation bersama dengan para pendiri Arduino, mengumumkan akan hadirnya Arduino 101 (khusus Amerika Serikat) dan Genuino 101 (di luar Amerika Serikat), papan pembelajaran dan pengembangan (learning and developmentboard) yang terjangkau, ideal untuk baik untuk pemula dan lingkungan pendidikan. Arduino 101 adalah development board pertama yang tersedia secara luas dengan menggunakan modul Intel® CurieTM yang kecil dan rendah daya.

Selain mudah digunakan dan cocok untuk latihan pembelajaran dasar, Arduino 101 dapat digunakan untuk prototipe produk berbasis teknologi sebagai penghubung dan penghitung, berkat fitur canggih dari modul Intel Curie. Ini cukup terjangkau jika dibandingkan dengan microcontroller boards pemula yang tersedia saat ini dengan  fitur accelerometer, gyroscope dan konektivitas Bluetooth Smart untuk mengaktifkan pengembanganperangkat terhubung yang cerdas.

Baca Juga :Gadget Google Pixel 9 dan 9 Pro Rilis Oktober 2024, Cek Keunggulannya

Board ini bergabung dengan barisan platform elektronik open-source Arduino, yang mengkombinasikan secara bebas desain hardware yang tersedia, ekosistem yang luas dari komponen ekstensi pihak ketiga, dan lingkungan pemrograman software yang membuatnya mudah bagi siapa saja untuk membuat proyek interaktif.

"Memberdayakan pengusaha pemula dan pelajar muda selalu menjadi prioritas bagi Intel, dan melalui kemitraan dengan Arduino, kami membawa kekuatan Intel untuk generasi baru para makers," kata Josh Walden, Senior Vice President and General Manager of Intel’s New Technology Group.

"Dengan fitur-fitur canggih dari modul Intel Curie diwujudkan dalam board Arduino 101, pembelajar muda sekaligus para pengembang sekarang dapat mewujudkan kreasi-kreasi yang benar-benar unik, cerdas dan terhubung," tambahnya.

Board berbasis Intel Curie juga akan dihadirkan sebagai prototipe alat untuk kontestan pada America’s Greatest Makers, kompetisi realitas baru yang akan ditayangkan pada jaringan televisi dan platform digital Turner Broadcasting pada tahun 2016, dan diproduseri oleh CEO United Artists Media Group, Mark Burnett.

Arduino 101 di Ruang Kelas

Arduino 101 akan dimasukkan ke dalam kursus komputasi fisik Creative Technologies in the Classroom (CTC) yang dikembangkan dan diuji oleh Arduino dan saat ini digunakan di lebih dari 300 sekolah. CTC adalah kursus komputasi fisik  pertama di dunia untuk tingkat sekolah dasar dan sekolah menengah serta menyediakan pengajar dengan sebuah alat, dukungan dan kepercayaan diri yang dibutuhkan untuk memperkenalkan kepada siswa mereka pada dasar-dasar pemrograman, elektronik dan mekanik.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook