Waspada! Ini Cara Cek Nomor Telepon dan Rekening Penipuan Online

Teknologi | Senin, 07 Agustus 2023 - 18:20 WIB

Waspada! Ini Cara Cek Nomor Telepon dan Rekening Penipuan Online
ILUSTRASI (INTERNET)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Maraknya kasus penipuan online melalui pesan instan dan media sosial membutuhkan langkah preventif. Salah satunya adalah melakukan pengecekan nomor telepon atau rekening penipuan terlebih dahulu sebelum transaksi.

Melalui laman resminya, Cekrekening.id adalah situs resmi dari Kementerian Kominfo yang berfungsi sebagai portal untuk melakukan pengumpulan database rekening bank diduga terindikasi tindak pidana.


Nomor rekening yang dicek meliputi tindak pidana penipuan online, investasi bodong, obat terlarang, terorisme, dan kejahatan yang lain. Melalui laman tersebut, Kominfo memberi tiga menu utama: pengecekan, pendaftaran, dan pelaporan.

Kabar baiknya, untuk melakukan pengecekan nomor telepon penipuan atau nomor rekening tidak perlu meng-install.

Cara cek nomor telepon penipuan:

1. Kunjungi laman https://www.kredibel.com/search/phone;
2. Masukkan nomor telepon yang ingin dicek;
3. Klik cari dan hasilnya akan keluar.
Cara cek nomor rekening penipuan
1. Kunjungi cekrekening.id, masuk menu pengecekan;
2. Pilih jenis akun: BANK;
3. Masukkan nama bank dan nomor rekening;
4. Klik cek sekarang dan hasilnya akan keluar.

 

Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook