Wabup Ajak Pemuda Muhammadiyah Berkontribusi Bangun Daerah

Sosialita | Rabu, 16 Januari 2019 - 11:30 WIB

Wabup Ajak Pemuda Muhammadiyah Berkontribusi Bangun Daerah
RAPIMDA MUHAMMADIYAH: Wabup Siak Drs H Alfedri motivasi peserta Rapimda Pemuda Muhammadiyah di Bungaraya, akhir pekan lalu.

SIAK (RIAUPOS.CO) - Wakil Bupati Siak H Alfedri membuka Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Siak tahun 2019. Kegiatan digelar di aula kantor Camat Bungaraya, akhir pekan kemarin. Dalam kesempatan tersebut, wabup mengajak seluruh Pemuda Muhammadiyah kreatif dan inovatif serta berkontribusi bangun daerah.

Pembukaan Rapimda ini dihadir anggota DPRD Siak Fairus Ramli SAg, Camat Bungaraya, Ketua Pimpinan Daerah Aisiyah (PDA) Siak Hastika Dewi SAg, Ketua PW Pemuda Muhammadiyah Provinsi Riau Jon Hendri Hasan SH MH, tokoh masyarakat Siak Yasrizal. Juga hadir organisasi kepemudaan seperti KNPI, Pemuda Pancasila, tokoh agama, tokoh masyarakat Bungaraya serta keluarga besar Muhammadiyah dan ‘Aisiyah Bungaraya.

Wakil Bupati Siak dalam sambutannya menyampaikan, bahwa pemerintah daerah menyambut baik kegiatan ini. Karena sebagai pemuda, sudah beperan aktif dalam membangkitkan semangat anak muda dalam berkreasi dan berinovasi.
Baca Juga :Bapenda Berhasil Kumpulkan Pajak Rp776 M

‘’Bahkan sudah menjadi bagian dalam pembangunan karakter dan pola pikir dalam membangun daerah. Kedepan harus terus berkreasi dan berinovasi sehingga kontribusi dalam pembangunan sama dapat dirasakan,” ujar wabup.

Selanjutnya Wakil Bupati Siak juga menyampaikan dalam Rapimda I ini diharapkan terjalin silaturahmi sesama kader Pemuda Muhammadiyah se-Kabupaten Siak. Menurutnya konsolidasi organisasi yang baik, akan melahirkan program kerja yang mantap dan nyata dalam pergerakan Pemuda Muhammadiyah di Kabupaten Siak.

Sementara itu Ketua PD Pemuda Muhammadiyah Siak Alwis SSos MA menyampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada Wakil Bupati yang bersedia hadir dan memberikan motivasi dan membuka Rapimda I secara resmi. 

Pada kesempatan ini selaku Ketua PD Pemuda Muhammadiyah Siak, Alwis menegaskan bahwa menjadi Kader Muhammadiyah itu harus yang benar-benar serius, berkomitmen, dan harus sungguh-sungguh, jangan sampai setengah-setengah apalagi sampai vakum dan tak bergerak sedikitpun. Sebab jadi kader Muhammadiyah itu berat.

“Seperti apa yang pernah disampaikan Jenderal Besar Sudirman, bahwa jadi kader Muhammadiyah itu berat, kalau tak sanggup jauh lebih baik pulang,” katanya penuh semangat.

Maka pada kesepatan ini Alwis mengajak Pimpinan Pemuda Muhammadiyah se-Kabupaten Siak agar dalam berorganisasi dapat mencontoh Wakil Bupati Siak yang serius  dalam berorganisasi. Sudah dibuktikan dengan peran besar Wabup di Baznas Siak, Pramuka dan BWI Siak. 

“Semua ormas itu bapak Alfedri selaku nahkoda pengurus dan mendapat penghargaan yang luar biasa disebabkan sukses dan serius dalam mengelola organisasi,” pungkasnya.(egp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook