Wabup Minta Kades Komitmen Tingkatkan Pelayanan

Rokan Hulu | Selasa, 07 Februari 2023 - 10:35 WIB

Wabup Minta Kades Komitmen Tingkatkan Pelayanan
Wakil Bupati Rohul H Indra Gunawan memasang tanda peserta secara simbolis kepada perwakilan kades terpilih saat membuka secara resmi kegiatan pelatihan pratugas di Pendopo Rumah Dinas Bupati Rohul, Senin (6/2/2023). (DISKOMINFO UNTUK RIAUPOS.CO)

PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) - Sebanyak 66 kepala desa (kades) terpilih hasil pemilihan pilkades serentak Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) direncanakan akan dilantik, Senin (13/2) mendatang.

Tentunya dalam menjalankan amanah yang telah dipercaya masyarakat dan roda pemerintahan desa, kades agar dapat memahami tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sebaik-baiknya dengan mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku.


''Kita harapkan di awal nantinya menjalankan tugas sebagai kades, agar betul-betul dipahami tupoksi dan regulasi-regulasi serta komitmen meningkatkan pelayanan kepada masyarakat desa,'' ungkap Wakil Bupati (Wabup) Rohul H Indra Gunawan menjawab Riau Pos, Senin (6/2).

Wabup menyatakan, atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohul, menyambut baik kegiatan pelatihan pratugas kades terpilih yang ditaja Dinas PMPD Rohul. Karena sebelum menjalankan tugas, kades diberi pembekalan dan pendidikan latihan

''Saya mengucapkan selamat kepada para kades yang telah terpilih pada helat pilkades serentak yang dipilih langsung oleh masyarakat Rohul tahun 2022 lalu. Ikuti kegiatan pra tugas ini sampai selesai, semoga setelah dilantik nantinya dapat menjalankan tugas dengan baik,'' ujarnya.

Di hadapan para kades, Indra Gunawan mengingatkan, pemerintah desa merupakan perpanjangan tangan Pemkab Rohul di tingkat bawah. Dalam artian desa merupakan garda terdepan dan ujung tombak pelayanan kepada masyarakat.

''Berikan pelayanan kepada masyarakat dengan data dan fakta yang jelas. Saat ini, berbagai jenis bantuan dari pemerintah untuk masyarakat banyak l, seperti PKH, bantuan sosial masyarakat miskin, rumah layak huni dan lain sebagainya. Kades tidak tebang pilih dalam menjalankan tugas. Sesuaikan dengan keadaan masyarakat dan peraturan perundang-undangan yang berlaku,'' pintanya.

Wabup menekankan kepada seluruh kades agar memaksimalkan penggunaan alokasi dana desa (ADD).(fad)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook