ROKAN HULU (RIAUPOS.CO) - Bupati Rokan Hulu H Sukiman memberikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat, pihak perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Rohul, yang telah melakukan pencegahan dan penanggulangan terjadinya kebakaran hutan dan lahan karhutla dilingkungannya.
Sehingga diharapkan Rokan Hulu salah satu kabupaten di Provisi Riau yang zero titik api atau minim terjadinya Karhutla. ‘’Perlu komitmen bersama dari seluruh elemen untuk melakukan pencegahan dan penanggulangan dengan menjaga Kabupaten Rohul dari Karhutla. Disini pentingnya kesadaran kita semua baik itu masyarakat maupun pelaku usaha di Kabupaten Rohul, bagi yang membuka lahan pertanian dan perkebunan, tidak dengan cara membakar’’ ungkap Bupati Rohul H Sukiman kepada wartawan, Rabu (18/10), usai mengikuti rapat koordinasi bersama Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi secara Virtual di Pendopo Rumah Dinas Bupati Rohul.
Dalam rakor bersama tersebut, Bupati didampingi Plh Kapolres Rohul AKBP Mihardi Mirwan SIK MH, Kajari Rohul Fajar Haryowimbuko MH, Ketua Pengadilan Negeri Pasirpengaraian, Rony Suata SH MH.
Kakan Kemenag Rohul H Zulkifli Syarif SAg MPdI, Sekda Rohul Muhammad Zaki SSTP MSi, para kepala organisasi perangkat daerah di Lingkungan Pemkab Rohul.
Ditegaskannya, untuk kecamatan yang rawan terjadinya Karhutla menjadi atensi oleh pemerintah daerah, TNI, Polri dan BPBD Rohul.
Sukiman mengimbau kepada masyarakat, pelaku usaha, Satgas dapat melakukan upaya pencegahan dan penanggulangan Karhutla. Dengan melaksanakan sosialisasi ditengah masyarakat, agar tidak membuka lahan pertanian dan perkebunan dengan cara dibakar.
‘’Kita imbau seluruh perusahaan yang beroperasi di Rohul agar membentuk Satgas Karhutla di setiap kecamatan. Sebagai antisipasi dan upaya pencegahan dan penangulangan terjadinya Karhutla diwilayah kerjanya,’’ sebutnya.
Mantan Dandim Inhil itu mengatakan, untuk mencegah terjadinya Karhutla di wilayah Rohul, tidak saja menjadi tugas pemerintah, TNI, Polri, melainkan sudah menjadi tanggungjawab bersama untuk melakukan pencegahan terjadi Karhutla.(adv)