ROKANHILIR (RIAUPOS.CO) -- Sebanyak 13 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Rohil menerima piagam penghargaan dari Inspektorat Rohil terkait dengan raihan yang baik dalam Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (Sakip).
Penghargaan dan piagam penghargaan dari Inspektorat Rohil tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Rohil H Suyatno AMp, Ketua DPRD Rohil Maston, Kasi Pidsus Kejari Herlina Samosir SH, narasumber dari Inspektorat Riau Bobbi Satya Mardi SE, dan Perwakilan Polres Rohil kepada kepala dan perwakilan OPD yang hadir di Gedung Pertemuan H Misran Rais, di Bagansiapiapi, Rabu (20/11).
Penerima penghargaan tersebut yakni Setdakab Rohil, Inspektorat, Bappeda, Dinas Kesehatan, Dinas Perikanan, DP2KBP3A, BPKAD, PRKP, PUTR, Dinas Tenaga Kerja, Bapenda,Disdikbud dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD).
"Kami sampaikan apresiasi atas kinerja baik dari OPD yang ada, dan hendaknya hal ini dapat dilakukan juga oleh OPD yang lainnya," kata bupati.
Menurutnya sangat penting pencapaian itu sebagai bagian untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan dan melayani. Berbasiskan pada pelayanan publik yang seluas-luasnya. Hal itu juga sebagai indikasi ketaatan dari setiap OPD untuk bekerja sesuai dengan aturan yang berlaku.
Bupati mengaku sangat bangga melihat adanya kecenderungan perubahan kinerja dari jajarannya ke arah yang semakin lebih baik dari waktu ke waktu. Dirinya turut menyinggung soal diraihnya opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) oleh Pemkab Rohil untuk tahun 2018. Raihan opini itu menurutnya mengindikasikan bahwa jika memang semua pihak bekerja secara bersungguh-sungguh maka tak ada yang mustahil untuk dicapai.
"Artinya kalau memang bekerja dengan serius, maka tak ada yang tak bisa. Kenapa selama ini kita tidak bisa? Artinya ada perubahan sistem kerja yang harus dilakukan," kata bupati.
Ia menegaskan agar apa yang sudah berhasil diraih itu dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan kedepannya.(adv)