Dekatkan Olahraga ke Masyarakat

Riau | Sabtu, 29 September 2018 - 11:51 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Dalam rangka merayakan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2018, KONI Pekanbaru menggelar bebeapa kegiatan yakni penyegaran pelatih, sarasehan olahraga prestasi Kota Pekanbaru dan pameran olahraga di Hotel Ameera dan Plaza Central Pasar Kodim Pekanbaru, Sabtu (29/9). Kegiatan ini dimulai pukul 07.30 WIB hingga selesai.

Baca Juga :Drainase Pasar Induk Harus Segera Dibangun

Ketua KONI Pekanbaru Anis Murzil mengatakan penyegaran pelatih ini diikuti pelatih cabang olahraga yang ada di bawah naungan KONI Pekanbaru.

‘’Kegiatan ini merupakan upaya kami untuk meningkatkan sumber daya manusia pelatih Pekanbaru sehingga berdampak positif buat kemajuan olahraga Pekanbaru,’’ ujar Anis Murzil, Jumat (28/9).

Sedangkan pameran olahraga diikuti pengurus cabang olahraga. Menurut ketua panitia pameran olahraga Zulkarnain, di Plaza Central nanti, cabor akan menempati stan untuk melayani masyarakat terkait olahraga yang mereka bina. Cabor yang memastikan ikut di antaranya Ikatan Motor Indonesia (IMI), kempo, pencak silat, sepatu roda, panjat tebing dan karate.

‘’Di pameran olahraga ini, cabor bisa menjual baju olahraga ciri khas mereka. Tak hanya itu, mereka juga membuka pendaftaran kepada masyarakat yang ingin bergabung menjadi atlet serta memberikan informasi ke masyarakat tentang olahraga prestasi.(jpg)

 Intinya mengajak masyarakat sadar berolahraga,’’ ujar Zulkarnain.

Sementara Sarasehan adalah pertemuan yang diadakan untuk mendengarkan pendapat atau saran dari seorang ahli dalam bidang tertentu untuk memecahkan atau menuntaskan suatu masalah yang terjadi. Dalam sarasehan nanti akan ada penyerahan bonus buat atlet yang berprestasi di Asian Games 2018.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook