RIAU

Buka Lapangan Pekerjaan untuk Tekan Angka Pengangguran

Riau | Kamis, 29 Juli 2021 - 10:36 WIB

Buka Lapangan Pekerjaan untuk Tekan Angka Pengangguran
Ketua Komisi V DPRD Riau Eddy A Mohd Yatim (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Angka pengangguran terbuka di Provinsi Riau diketahui mengalami peningkatan. Bila dibanding pada tahun sebelumnya, ada kenaikan 0,04 persen menjadi 4,96 persen.

Maka dari itu, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau meminta pemprov untuk mencarikan solusi atas persoalan tersebut. Sebab, secara tidak langsung kenaikan angka pengangguran berpengaruh terhadap situasi ekonomi.


Hal itu sebagaimana disampaikan Ketua Komisi V DPRD Riau Eddy A Mohd Yatim. Diakui dia, faktor pandemi Covid-19 turut mempengaruhi peningkatan angka pengangguran terbuka. Sebab, tidak sedikit perusahaan yang memilih merumahkan pegawai sejak awal pandemi berlangsung pada 2020 silam.  "Tentunya peningkatan angka pengangguran di Riau menjadi beban pikiran kita saat ini, apalagi di tengah pandemi. Saya belum melihat gambaran yang jelas bagaimana memperkecil angka pengangguran ini," ujat Eddy Yatim, Rabu (28/7).

Eddy menambahkan, situasi saat ini tentu berbeda dengan kondisi normal. Di mana salah satu cara untuk menekan angka pengangguran dengan memperluas lapangan pekerjaan. Untuk itu, harus diupayakan bagaimana skema yang tepat agar angka pengangguran di Riau bisa diperkecil. Termasuk mendatangkan investor sebanyak-banyaknya. 

"Solusinya itu dibuka peluang kerja. Tapi dengan kondisi sekarang tentu tidak memungkinkan. Itu yang coba kita pikirkan bagaimana caranya," pungkasnya. 

Lonjakan kasus Covid-19 mengharuskan sejumlah daerah menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM. Hal ini ditambahkan Eddy juga memiliki dampak terhadap ketidakpastian ekonomi dan berpotensi menciptakan tingginya angka pengangguran. Maka dari itu, ia juga meminta agar pemprov menjalin sinergitas bersama pemkab/pemkot untuk menggenjot ekonomi masyarakat.(nda)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook