Gubri Apresiasi Kaum Ibu yang Telah Berjuang dalam Membentengi Keluarga

Riau | Senin, 26 Desember 2022 - 14:18 WIB

Gubri Apresiasi Kaum Ibu yang Telah Berjuang dalam Membentengi Keluarga
Kepala Perwakilan BKKBN Riau Dra Mardalena Wati Yulia MSi menghadiri Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-94 tingkat Provinsi Riau yang digelar di Gedung Daerah Balai Serindit pada Senin (26/12). (BKKBN FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepala Perwakilan BKKBN Riau Dra Mardalena Wati Yulia MSi menghadiri Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-94 tingkat Provinsi Riau yang digelar di Gedung Daerah Balai Serindit pada Senin (26/12).

Peringatan tersebut dihadiri Gubernur Riau Drs H. Syamsuar MSi didampingi Ketua TP PKK Riau Hj Misnarni Syamsuar, Wakil Ketua I TPPKK Riau Suti Mulyati Edy dan tamu undangan lainnya.


Panitia pelaksana sekaligus Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Riau HjFariza SHMH menyampaikan, dasar penyelenggaraan Hari Ibu ini adalah UU Nomor 7/1984 tentang Pengesahan Konvensi Mengenai Penghapusan Segala Bentuk Diskriminasi terhadap Wanita.

Kemudian, Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 65/2020 tentang Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 316/1959 tentang Hari-Hari Nasional yang Bukan Hari Libur.

Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2000 tentang pengarusutamaan gender dalam pembangunan nasional. "Serta keputusan Gubernur Riau nomor kpts1830/XII/2022 tanggal 21 Desember 2022 tentang pembentukan Panitia Pelaksana Peringatan Hari Ibu ke-94 tingkat provinsi 2022," ucapnya.

Dalam kesempatan ini Gubri menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada segenap kaum ibu khususnya perempuan di Tanah Melayu ini yang telah berjuang tanpa kenal lelah dalam membentengi keluarga dari segala bentuk yang mengancam keutuhan sebuah keluarga.

Gubri yakin dan percaya segala daya dan upaya yang telah para ibu korbankan pasti akan mendapat ganjaran setimpal dari sang Maha Pencipta.

“Perjuangan kaum ibu sangat luar biasa. Tidak hanya  mencerdaskan anak-anaknya, bahkan juga berkontribusi dalam kemajuan perekonomian,”ucap Gubri.

Gubri mengharapkan agar kaum ibu dapat mempersiapkan diri untuk kemajuan bangsa dan negara. Baik secara personal maupun juga dari keluarganya untuk mempersiapkan SDM yang berkualitas.

Kepala Dinas DP3AP2KB Riau melanjutkan, adapun maksud dan tujuan diadakan peningkatan Hari Ibu adalah untuk mengingatkan seluruh rakyat Indonesia, terutama generasi muda akan makna Hari Ibu sebagai hari kebangkitan dan persatuan serta kesatuan.

Serta perjuangan kaum perempuan yang tidak terpisahkan dari kebangkitan perjuangan bangsa yang perlu diwarisi semangat juangnya, guna mempertebal tekad, melanjutkan perjuangan nasional menuju terwujudnya masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila.

Kepala Dinas DP3AP2KB Riau melanjutkan, tujuan peringatan Hari Ibu selanjutnya adalah sebagai penghargaan bagi perempuan Indonesia atas peran dan kontribusinya pada keluarga masyarakat dan negara.(eca)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook