DPRD Riau Dukung Penerapan Riauprov-CSIRT

Riau | Selasa, 26 Oktober 2021 - 10:50 WIB

DPRD Riau Dukung Penerapan Riauprov-CSIRT
Ketua DPRD Riau Yulisman (dua kiri) bersama Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution (tengah) dan beberapa undangan lain saat menghadiri peluncuran Computer Security Incident Response Team Provinsi Riau (Riauprov-CSIRT) di Hotel Pangeran Pekanbaru, Senin (25/10/2021). (HUMAS DPRD RIAU FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau resmi meluncurkan Computer Security Incident Response Team Provinsi Riau (Riauprov-CSIRT), Senin (25/10). Bertempat di Hotel Pangeran Pekanbaru, launching tersebut dihadiri Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian, Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution, dan Ketua DPRD Riau Yulisman.

Selain itu, hadir juga Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi Riau Chairul Riski, Sekretaris DPRD Riau Muflihun, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) hingga bupati dan walikota se-Provinsi Riau.


Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Riau Yulisman mengaku sangat mendukung penerapan penguatan sistem keamanan digital di lingkungan Pemprov Riau. Menurut dia, di era yang serbadigital saat ini, faktor keamanan menjadi salah satu keperluan pokok dalam penerapan sebuah sistem.

Apalagi sistem yang dijalankan pemerintah dengan berbagai piranti, maka dari itu, dia bersama DPRD Riau sangat mendukung penerapan Riauprov-CSIRT tersebut.

"Tentunya kami sangat mendukung langkah ini. Pada era digital saat ini, faktor keamanan menjadi sangat penting. Kami juga turut menyampaikan terima kasih kepada BSSN yang mendukung penuh penerapan Riauprov-CSIRT oleh Pemprov Riau," tuturnya.

Sementara itu, meski baru saja di-launching, Pemprov Riau dinilai sebagai salah satu provinsi terbaik dan sudah siap untuk mengaplikasikan Riauprov-CSIRT yang merupakan kerja sama Pemprov Riau dan BSSN. Apresiasi ini disampaikan langsung Kepala BSSN Letnan Jenderal TNI (Purn) Hinsa Siburian dalam acara launching Riauprov-CSIRT.

"Kesiapan Riau termasuk yang terbaik dari beberapa tempat yang saya hadiri. Hal ini bisa dilihat dari tampilan. Kalau ini (Pemprov Riau) saya lihat tadi sudah sangat siap apa yang ditampilkannya," ucapnya.

Hinsa Siburian menambahkan, ia menilai kesiapan Riau dalam Riauprov-CSIRT dilihat dari segi SDM-nya dan dari segi sarana dan prasarana serta teknologinya.

"Kan bisa terlihat itu dari video yang ditayangkan. Orang-orangnya sudah langsung praktek dan bagaimana orang-orangnya sudah langsung melakukan simulasi kalau ada serangan itu," ujarnya.

Sejalan dengan hal tersebut, Wagubri Edy Natar mengatakan, adanya apresiasi dari Kepala BSSN untuk Riau tentu ini menjadi suatu tantangan bagi Riau untuk ke depannya bisa merawat Riauprov-CSIRT supaya betul-betul dilaksanakan dengan baik untuk pengamanan di Provinsi Riau.

"Tadi beliau (kepala BSSN, red) katakan bahwa dari beberapa tempat yang beliau hadiri, Riau ini termasuk dalam yang cukup baik dalam kesiapan. Tentu ini menjadi suatu tantangan bagi kita," ujarnya.(adv/nda)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook