Polisi Buru Pelajar Pelaku Jambret

Riau | Jumat, 26 Oktober 2018 - 14:43 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Tim Opsnal Polsek Limapuluh masih melakukan pengejaran terhadap seorang pelajar yang terlibat melakukan aksi jambret, Ahad (21/10) lalu.

Kapolsek Lima Puluh Kompol Angga F Herlambang melalui Kanit Reskrim Polsek Limapuluh Iptu Abdul Halim mengatakan, terkait penangkapan sebelumnya jajaran Polsek Limapuluh, hingga kini masih melakukan penelusuran terkait keberadaan pelaku lainnya. “Masih ada satu orang lagi yang belum kami amankan, saat ini kami masih melakukan penyelidikan terkait keberadaan pelaku,” jelas Abdul Halim.

Mantan Kanit Reskrim Polsek Senapelan tersebut juga menyampaikan pihaknya telah mengantongi identitas pelaku, hal tersebut berdasarkan hasil dari keterangan pelaku yang diamankan sebelumnya. “Pelaku siswa Sekolah Menengah Kejuruan,” bebernya.
Baca Juga :Drainase Pasar Induk Harus Segera Dibangun

Pemberitaan sebelumnya seorang pelajar berinisial YF (17), warga Jalan Makmur, Kelurahan Tangkerang, Labuai Kecamatan Bukitraya, Pekanbaru, tak dapat berkutik saat diringkus aparat kepolisian Mapolsek Lima Puluh.

Pelaku diamankan warga, Ahad (21/10) sekitar pukul 19.00 WIB, setelah diteriaki maling dan jambret oleh Dameria Yanti Rina (35), karena merampas handphone milik korban.

Kejadian itu bermula ketika korban berboncengan bersama anaknya Hazel (12) dan Samanta (6) dengan sepeda motor.

Di mana korban saat itu dari rumahnya di Jalan Proyek, Kecamatan Lima Puluh hendak pergi makan bakso di Jalan Sutomo.

Namun setibanya di depan Hotel Indrapura, handphone milik korban yang dipegang Hazel ditarik pelaku yang berboncengan dengan temannya berinisial D yang masih dalam daftar pencarian orang (DPO).(man)

Karena kaget saat itu korban sontak berteriak maling dan jambret hingga terus mengejar pelaku.

Tidak beberapa lama kemudian setibanya di lampu merah sepeda motor yang digunakan pelaku terjatuh, hingga kedua pelaku berusaha melarikan diri.

Namun satu pelaku yang ingin berusaha menghidupkan sepeda motor berhasil diamankan karena kuncinya ditarik warga bernama Sheren. Sementara teman pelaku berinisial D, berhasil melarikan diri ke samping hotel, Jalan Tengku Zainal Abidin.(man)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook