PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dua atlet sepak takraw Riau berhasil mengharumkan nama Indonesia saat tampil di SEA Games XXXII/2023 di Kamboja. Satu emas, satu perak, dan satu perunggu berhasil diraih. Kedua atlet tersebut adalah Muhammad Hafis dan Wan Annisa Rahmadani.
Keduanya tiba di Pekanbaru, Jumat (26/5/2023). Kedatangan mereka disambut Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Riau H Boby Rachmat yang mewakili Pemerintah Provinsi Riau serta beberapa pengurus KONI Riau.
Kadispora Riau Boby mengapresiasi prestasi yang diraih kedua atlet Riau ketika membela Indonesia di SEA Games 2023 ini. Seperti diketahui Muhammad Hafis meraih medali emas di nomor double tim putra dan perak di quadran putra. Sedangkan Wan Annisa Rahmadani meraih perunggu di quadran putri.
‘’Selamat buat kedua atlet kit ini. Kami minta ke KONI nanti mendata berapa orang atlet dan pelatih yang mendapatkan medali di SEA Games. Nanti kami apresiasi dan laporkan ke pimpinan. Mudah-mudahan nanti bisa diusulkan di APBD perubahan,’’ ujar Boby, Jumat (26/5/2023).
Boby menambahkan hasil ini menunjukkan pembinaan sepaktakraw di Riau berhasil.
‘’Artinya kita dalam hal pembinaan terutama sepak takraw berhasil. Namun, harus tetap kita pertahankan. Kalau bisa kita tingkatkan lagi,’’ ujarnya.
Laporan: Denni Andrian
Editor: Edwar Yaman