PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Riau melalui Bidang Pembudayaan Prestasi Olahraga melaksanakan identifikasi bakat dalam penjaringan bibit atlet potensial, 28-30 November 2023. Kegiatan dipusatkan di venue sepaktakraw Kompleks Bandar Seni Raja Ali Haji, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.
Sebanyak 350 peserta didik berusia 11 tahun ini ikut kegiatan ini, Selasa (28/11). Sebanyak 150 peserta diri diuji bakat dan kemampuannya. Selanjutnya, tim identifikasi bakat akan melihat bakat 100 peserta didik lainnya, hari ini dan terakhir 100 peserta didik lainnya, Kamis (30/11). Identifikasi bakat ini merupakan kolaborasi Dispora Riau dengan Specta Sport Consultant dan didukung Ikatan Guru Olahraga Nasional (Igornas) Kota Pekanbaru. ‘’Kami menjaring bibit atlet potensial lewat identifikasi bakat,’’ ujar Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Riau H Boby Rachmat SSTP MSi AIFO-P, Selasa (28/11).
Dikatakan Boby, indetifikasi bakat ini penting. Pasalnya, untuk menjadi seorang atlet harus berbakat dan punya minat. Lewat kegiatan inilah akan diketahui di mana bakat peserta didik tersebut, apakah berbakat di atletik, bolavoli, atau cabang olahraga lainnya. ‘’Setelah ini harapan kami akan ditindaklanjuti stakeholder terkait. Hasil ini nanti kami akan undang Dispora Kota, KONI Pekanbaru Pengcab terkait dan paparkan hasil ini agar mereka menindaklanjuti, Kami pantau terus,’’ ujar Boby.
Di hari pertama kemarin, selain Kadispora Riau juga hadir memantau Kepala Bidang Pembudayaan Prestasi Olahraga Disopra Riau Rinov Eka Mondrie didampingi Sub Koordinator Olahraga Pendidikan dan Sentra Olahraga Dispora Riau Hans Remon, dan Ketua Igornas Kota Pekanbaru Al ‘Azhari SPd MPd.(das)