"Sejauh ini belum ada agenda untuk Selasa. Baru rencana akan ziarah ke makam keluarga dahulu," ujar Plt Kabag Protokol Setdakab Inhu Riswantedy, Senin (5/7).
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Inhu, Ir H Hendrizal MSi juga menyampaikan hal yang sama.
"Sepertinya bupati dan wabup masih ada sejumlah kegiatan di Pekanbaru," ucap Hendrizal.
Sekdakab Inhu menyampaikan, bisa saja agenda perdana bupati dan wabup di Inhu bersama rekan-rekan wartawan. Namun demikian tentunya agenda silaturahmi tersebut perlu disampaikan dan disesuaikan dengan jadwal bupati dan wabup Inhu.
Mantan Gubernur Riau Annas Maamun Hadiri Pelantikan
Ada pemandangan yang berbeda pada pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hulu (Inhu), Rezita Meylani-Junaidi Rachman, Senin (5/7) pagi. Pada pelantikan pagi itu, tampak hadir mantan Gubernur Riau Annas Maamun. Saat menghadiri pelantikan, Annas Maamun mengenakan pakaian Melayu lengkap menggunakan songket dan peci. Anas tampak duduk bersama dengan Forkopimda Riau.
Gubernur Riau Syamsuar ketika menyampaikan pidato saat pelantikan turut menyapa Annas Maamun. Para peserta pelantikan juga terlihat memberikan tepuk tangan saat itu.
"Selamat datang Pak Annas Maamun, terima kasih atas kehadirannya," kata Gubri.
Usai pelantikan, Gubri dan Annas Maamun terlihat saling berbincang dan diakhiri dengan foto bersama. Kepada awak media, Annas mengucapkan selamat atas pelantikan bupati dan wakil bupati Inhu. Ia juga mengingatkan agar kepala daerah baru tersebut dapat mewujudkan apa yang menjadi keinginan masyarakat.
"Apa yang jadi keinginan masyarakat harus diwujudkan. Bagi masyarakat itu yang penting jalan, jembatan, pendidikan dan kesehatan. Mudah-mudahan kesejahteraan masyarakat Inhu terus meningkat," harapnya.(sol/kas)