KOTA DUMAI

Jembatan Kayu di Jalan Budi Utomo Mengkhawatirkan

Riau | Jumat, 18 Mei 2018 - 14:29 WIB

Jembatan Kayu di Jalan Budi Utomo Mengkhawatirkan
JATUH: Seorang pengendara jatuh saat melintas di jembatan kayu Jalan Budi Utomo, Kelurahan Bumi Ayu, Kecamatan Dumai Selatan, Kamis (17/5/2018). Hasanal Bulkiah/Riau Pos

DUMAI (RIAUPOS.CO) -  Pembangun di Kota Dumai belum merata. Setidaknya itu dirasakan masyarakat Jalan Budi Utomo, Kelurahan Bumi Ayu, Kecamatan Dumai Selatan. Walaupun berdekatan dengan pusat kota, warga yang berada di Jalan itu masih menikmati jembatan kayu yang sudah rusak. Bahkan itu dirasakan sudah sejak 20 tahun lalu. Dua tahun sebelum Dumai jadi kota madya.

Jembatan kayu itu menjadi penyambung Jalan Budi Utomo ke Jalan Bukit Datuk Lama. Jembatan itu bergoyang ketika dilewati. Warga cukup cemas ketika melewati jembatan tersebut. Mereka khawatir jatuh ke Sungai Dumai.

Baca Juga :Malam Pergantian Tahun Dimeriahkan Wali Band

"Sudah lama jembatannya kayu, biasanya kalau rusak diperbaiki, tapi rusak lagi," ujar Nurhayati warga yang tinggal tidak jauh dari jembatan kemarin.

Ia mengatakan kondisi jembatan yang rusak kini semakin parah, beberapa bagian kayu yang menjadi lantai jembatan mulai lapuk dan patah.

"Sudah enam bulan tidak diperbaiki, kami cukup khawatir," sebutnya.

Nurhayati berharap Pemko Dumai segera memperbaiki jembatan yang rusak tersebut. "Kalau bisa jembatan permanen, jangan kayu lagi, karena bakal rusak lagi," ujarnya.

Sementara Kadis PUPR Kota Dumai Syahminan mengatakan pihak akan menindak lanjuti keluhan warga tersebut.

"Saya akan perintahkan bidang yang menangani jembatan untuk mengecek," tuturnya.

Ia berharap masyarakat bersabar, karena anggaran Dumai berbatas. "Tapi kami akan berikan yang terbaik bagi masyarakat," tutupnya.(hsb)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook