PEMILU 2019

Gubri Syamsuar Hanya Coblos 3 Surat Suara

Riau | Rabu, 17 April 2019 - 11:22 WIB

Gubri Syamsuar Hanya Coblos 3 Surat Suara
HAK PILIH: Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar bersama istri dan anak bungsunya menggunakan hak pilih pada pemilihan presiden dan legislatif di TPS 003 Jalan Petala Bumi, Kelurahan Sukamulia, Kecamatan Sail, Kota Pekanbaru, Rabu (17/4/2019). (SOLEH SAPUTRA/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar bersama istri dan anak  bungsunya menggunakan hak pilih pada pemilihan presiden dan legislatif di TPS 003 Jalan Petala Bumi, Kelurahan Sukamulia, Kecamatan Sail, Kota Pekanbaru, Rabu (17/4).

Karena pindah menggunakan hak pilih dari Kabupaten Siak ke Kota Pekanbaru, Gubri hanya mencoblos tiga surat suara, yaitu Presiden dan Wakil Presiden RI, DPR RI, dan DPD RI.
Baca Juga :Pemilu di Indonesia Paling Singkat Sekaligus Paling Rumit

Karena berada tepat disamping kediaman Gubernur Riau, Syamsuar berjalan kaki menuju ke TPS 003.Usai menggunakan hak pilihnya, Syamsuar menyempatkan diri  untuk menyapa dan bersalaman dengan maayarakat yang sudah hadir dilokasi.

"Alhamdulillah, proses penggunaan hak pilih berjalan lancar. Karena kami pindah memilih, jadi hanya ada tiga kertas surat suara, yakni untuk Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, dan DPD RI," kata Syamsuar.

Dalam kesempatan tersebut, Syamsuar juga berpesan kepada seluruh petugas pemilihan, agar bertugas sesuai dengan peraturan dan Undang-Undang yang berlaku, serta menjaga amanah yang sudah diberikan masyarakat.

"Kepada masyarakat Riau saya imbau untuk datang ke TPS menggunakan hak pilihnya. Setelah ada hasil hitungan cepat, masyarakat kita ingatkan agar tidak terlalu bergembira dan euforia yang berlebihan," ajak Syamsuar.

Sesuai jadwal, setelah menggunakan hak pilihnya, Syamsuar bersama Kapolda Riau, Kejati, Ketua KPU Riau, Ketua Bawaslu dan beberapa kepala OPD terkait akan melakukan peninjauan ke beberapa daerah di Riau seperti Kabupaten Bengkalis, Indragiri Hulu, Pelalawan, Kota Pekanbaru, Kota Dumai menggunakan helikopter.

Penulis: Soleh Saputra

Editor: Eko Faizin









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook