275 CPNS Lakukan Pemberkasan Administrasi

Riau | Selasa, 15 Januari 2019 - 10:13 WIB

PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) - Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) memberikan batas waktu selama 3 hari kepada 275 CPNS Rohul yang telah diumumkan hasil kelulusannya, untuk menyerahkan berkas administrasi ke Panitia CPNS di kantor BKPP Rohul 14-16 Januari mendatang.

Untuk menghindari peserta CPNS antrian dan berdesak-desakan menyerahkan kelengkapan berkas administrasi dalam waktu yang ditentukan itu, BKPP Rohul membagikan jadwal CPNS untuk menyerahkan berkas administrasi dalam waktu tiga hari.

Baca Juga :1,8 Juta Pelamar ASN Ikut Seleksi Kompetensi

Yakni Senin (14/1), diprioritaskan kepada CPNS Jabatan Guru kelas SD. Pada Selasa (15/1) untuk CPNS jabatan guru agama, penjaskes dan mata pelajaran SMP dan Rabu (16/1) penyerahkan berkas administrasi bagi CPN jabatan tenaga kesehatan dan teknis umum.

Kepala BKPP Rohul M Zaki SSTP MSi melalui Kabid Perencanaan Kepegawaian Heni Widiastuti kepada wartawan, Senin (14/1) membenarkan, selama tiga kedepan, dilakukan pemberkasan kelengkapan administrasi bagi 275 CPNS Rohul yang telah diumumkan kelulusannnya.

Menurutnya, penyerahan berkas administrasi CPNS dengan menyediakan tenda khusus didepan kantor BKPP Rohul. Dengan tujuan agar tidak terjadi antrian dan berdesak desakan serta memudahkan pelamar CPNS menyerahkan berkas kelengkapan administrasi.

Selain melibatkan petugas Satpol PP untuk membantu mengarahkan pelamar CPNS menyerahkan berkas administrasi. ‘’Alhamdulilah hari ini (Senin) CPNS jabatan guru kelas SD tuntas,’’ ujarnya.(epp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook