Kuota PPPK Kemenag Riau 51 Orang, Pelamar 2.170

Riau | Sabtu, 14 Oktober 2023 - 11:10 WIB

Kuota PPPK Kemenag Riau 51 Orang, Pelamar 2.170
Ilustrasi (JPG)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pendaftaran seleksi administrasi calon pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) Kementerian Agama (Kemenag) resmi ditutup 11 Oktober 2023, pukul 23.59 WIB. Total ada 2.170 pelamar mendaftar untuk formasi umum dan khusus di lingkungan Kemenag Riau.

Jumlah ini puluhan kali lipat dari kuota yang tersedia. Berdasarkan pengumuman Sekretariat Jenderal Kementerian Agama Nomor P-6676/SJ/B.II.2/KP.00.1/09/2023 tentang Pelaksanaan Seleksi CPPPK Kementerian Agama RI Tahun Anggaran 2023, Kanwil Kemenag Riau dapat kuota 51 formasi.


Supervisor Tim Verifikator Kanwil Kemenag Riau, Andriandi Daulay menyebutkan pelamar tersebut terdiri dari PPPK guru, arsiparis, penghulu, penyuluh, perencana, dan pranata komputer.

Dia menyebutkan, melalui surat BKN Nomor 9386/B-KS.04.01/SD/E/2023 perihal penyesuaian jadwal seleksi CASN 2023 tanggal 9 Oktober, pengumuman hasil dimulai 15 Oktober 2023.

“Diumumkan 15 Oktober. Tahapan selanjutnya hasil administrasi melalui masa sanggah dan jawab sanggah akan berlangsung hingga tanggal 23 Oktober 2023 mendatang. Terkait masa sanggah, pelamar akan diberikan kesempatan untuk menyanggah,” ujar Andriandi, Jumat (13/10).

Tim Verifikasi Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Riau telah menggelar rapat teknis verifikasi dan validasi data pelamar seleksi administrasi calon PPPK Kementerian Agama, Rabu (11/10) lalu. Tim berjumlah 14 orang yang terdiri dari satu supervisor, satu ketua, dan satu penanggung jawab.

Andriandi Daulay menyebutkan, merujuk pengumuman Sekretariat Jenderal Kementerian Agama Nomor P-6676/SJ/B.II.2/KP.00.1/09/2023 tentang pelaksanaan seleksi CPPPK, Kementerian Agama RI Tahun Anggaran 2023, diperlukan ketelitian dan kehati-hatian dalam memverifikasi dokumen pelamar. “Agar tidak terjadi kesalahan dan kekeliruan,” tambahnya.

Sementara itu, Administrator CASN Kemenag Riau, Ilfiananda menambahkan, dokumen pelamar per hari diperkirakan mencapai 700 sampai 800 pelamar. Sesuai penyesuaian jadwal penerimaan PPPK tahun anggaran 2023, pendaftaran seleksi berakhir 11 Oktober 2023.

‘’Selanjutnya dilaksanakan seleksi administrasi sampai dengan 14 Oktober 2023. Perlu disampaikan, hasil pengumuman seleksi administrasi diperkirakan pada 15-18 Oktober 2023,” tuturnya.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook