PEKANBARU (RIAUPOS.CO)----- Ketua Umum Bravo 5 Jenderal TNI (Purn) Fahrul Razi, bersama tiga pengurus Bravo 5 Pusat (Brigjen TNI (Purn) SP Sitorus, Mayjen TNI (Purn) Heryadi, dan Mayjen TNI (Purn) Jul Effendi) serta Relawan Dr Doris Pandjaitan berkunjung ke Provinsi Riau untuk melantik kepengurusan Bravo 5 (B5) Provinsi Riau yang diketuai H Arsadianto Rachman.
Demikian ungkap Rino Afrino ST MM yang merupakan Ketua Harian Bravo 5 Riau, Rabu (12/9/2018). Pelantikan digelar di Hotel Labersa, Kampar, Provinsi Riau. Tercatat ada 150 orang dari berbagai latar belakang pekerjaan dan organisasi bergabung dalam kepengurusan Bravo 5 Provinsi Riau.
Disampaikan Rino Afrino, didampingi Dalkeren Rusli SE selaku Sekretaris Bravo 5 Riau dan Ir Gulat ME Manurung MP selaku Wakil Ketua Bravo 5 Bidang Perkebunan dan Nelayan, mengatakan bahwa Bravo 5 merupakan relawan pemenangan Jokowi untuk menjadi Presiden kedua kalinya periode 2019-202.
Rino menegaskan bahwa dengan segala upaya kerelawanan, komunikasi dan memaksimalkan semua lini akan bahu membahu untuk memenangkan Jokowi di Bumi Melayu Provinsi Riau.
Bravo 5 dibentuk pada 2014, terdiri dari lima tokoh, fungsinya pada waktu itu untuk mengkomunikasikan pemenangan Jokowi menjadi Presiden, dengan inisiator saat itu adalah Prof Dr Alwi Sihab dan Jenderal TNI ( Purn) Luhut B Panjaitan, mereka berkeliling ke seluruh Indonesia khususnya ke pusat-pusat pendidikan dan pesantren untuk memberikan pemahaman tentang visi dan misi dari Jokowi sebagai calon Presiden 2014.
Dalam menghadapi pemilihan presiden 2019, Bravo 5 kembali mengambil peran untuk menyukseskan kali kedua Pak Jokowi menjadi Presiden bersama KH Maaruf Amin sebagai cawapres.
Bravo 5 dalam kurun 2 tahun terakhir terus menambah jejaringnya di berbagai provinsi di Indonesia dan saat ini Bravo 5 sudah hadir di 22 provinsi di Indonesia, bahkan sampai mancanegara ke negeri jiran Malaysia dan Singapura, dengan pengurus dari berbagai latar belakang dan pekerjaan.Kegiatan yang sudah dilakukan.
Bravo 5 antara lain mengadakan kegiatan-kegiatan sosial, seperti donor darah, pengobatan gratis dan pembagian sembako murah untuk masyarakat, berpartisipasi dalam penanganan bencana alam, dan sektor pendidikan, kesehatan kelokasi terpencil. Intinya bagaimana Bravo 5 ini bermanfaat bagi orang banyak, tidak hanya saat jelang Pilpres saja tapi organisasi Bravo 5 ini ke depan akan bersifat permanen sebagai organisasi kemasyarakatan yang bersifat sosial.(izl)