Pembenahan Pasar Modern Harus Diutamakan

Riau | Kamis, 12 April 2018 - 09:57 WIB

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Buruknya pengelolaan Pasar Modern disoroti Bupati Kepulauan Meranti, Irwan. Terutama terkait dengan kebersihan dan pengamanan pada pasar yang dibangun di atas lahan PT Pelindo, Selatpanjang tersebut. Hal ini disampaikan Irwan saat memimpin rapat revitalisasi Pasar Modern di ruang Rapat Melati, Kantor Bupati Kepulauan Meranti, Rabu (11/4) siang.

Terkait  pengamanan dan kebersihan pasar yang belum maksimal, Irwan mengaku cukup kecewa. Pasalnya Pemkab Kepulauan Meranti sudah mengeluarkan anggaran yang cukup besar untuk hal tersebut. Sedangkan saat ini spah justru berserakan dan beberapa aset milik Pemkab di lokasi pasar juga hilang.

Baca Juga :Ingatkan Kepala Daerah Jaga Kamtibmas

“Dana yang dikeluarkan cukup besar namun terkesan sia-sia. Ini harus dilaakukan pembenahan secara menyeluruh terutama pengamanan sampah dan keamanan. Kemudian pedagang dan petugas kebersihan juga harus bisa bekerjasama agar kebersihan lingkungan pasar lebih terjaga,” ujar Irwan.

Selain itu untuk meramaikan aktivitas jual beli di Pasar Modern, Irwan juga memerintahkan bawahannya agar pedagang yang berjualan di pasar-pasar ilegal untuk ditertibkan dan berjualan di kawasan pasar.

“Kita berharap kedepan pedagang yang berjualan di pasar-pasar ilegal ini dapat masuk ke dalam Pasar Modern. Sehingga pasar menjadi lebih ramai dan lebih tertata dengan baik,” harapnya.(luk)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook