Jalan Teratai Ditargetkan Selesai Kurang Sepekan

Riau | Jumat, 09 November 2018 - 10:50 WIB

Jalan Teratai Ditargetkan Selesai Kurang Sepekan
hasanal bulkiah/riau pos MULAI DIKERJAKAN: Proyek pengerjaan Jalan Teratai, Kecamatan Dumai Kota mulai dikerjakan, Kamis (8/11/2018).

DUMAI (RIAUPOS.CO) - Poyek Jalan Teratai, Kecamatan Dumai Kota mulai dikerjakan, Kamis (8/11). Satu alat berat terlihat sedang melakukan pengerasan jalan. Jalan yang menjadi penghubung Jalan Sultan Syarif Kasim dan Jalan Datuk Laksamana itu akan dikerjakan dengan sistem overlay. Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas PUPR menargetkan pengerjaan Jalan itu selesai tidak sampai sepekan jika tidak ada kendala.

Hal itu disampaikan Kepala Seksi Preservasi Jalan dan Jembatan PUPR Dumai Indra Suwandi yang juga merupakan PPTK proyek rehabilitasi dan perbaikan Jalan Teratai, Kamis (8/11) kepada Riau Pos.
Baca Juga :Malam Pergantian Tahun Dimeriahkan Wali Band

“Mudah-mudahan hari ini (kemarin, red) bahan masuk sehingga bisa cepat dikerjakan,” ujarnya

Ia mengatakan jika tidak ada kendala baik itu hujan atau yang lainnya, overlay jalan tersebut akan selesai tidak sampai satu pekan. “Kalau bisa cepat kenapa tidak, agar masyarakat cepat menikmati infrastruktur jalan yang bagus,” sebutnya.

Untuk anggaran yang proyek tersebut sekitar Rp600 juta lebih dari sumber dana Bankeu Provinsi Riau. Saat ini pihak rekanan saat ini sudah mulai melaksanakan. “Kami langsung mengawasi pekerjaan tersebut,” terangnya.

Ia berharap tidak ada kendala saat pengerjaan proyek jalan tersebut, dan pihak memohon maaf kepada pengguna jalan karena jalan sedikit terganggu karena sedang pengerjaan. “Kami optimis bisa selesai cepat,” tuturnya.

Sementara itu, pengendara yang juga mengaku masyarakat setempat mengaku senang Jalan Teratai cepat dikerjakan. “Memang sudah lama ditunggu masyarakat, karena selama ini jalan di tengah kota ini rusak,” tutupnya.(hsb)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook