Upacara Peringatan Hari Jadi Ke-66 Riau Berlangsung Khidmat

Riau | Rabu, 09 Agustus 2023 - 12:42 WIB

Upacara Peringatan Hari Jadi Ke-66 Riau Berlangsung Khidmat
Gubernur Riau Syamsuar dan tamu undangan, beserta Forkopimda Provinsi Riau menari bersama saat tarian kolosal peringatan Hari Jadi Ke-66 Provinsi Riau di halaman Kantor Gubernur Riau, Jalan Sudirman, Pekanbaru, Rabu (9/8/2023). (MHD AKHWAN/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Upacara peringatan Hari Jadi ke-66 Provinsi Riau di halaman Kantor Gubernur Riau, Rabu (9/8/2023) pagi berlangsung khidmat. Para tamu undangan dan peserta upacara tampak menggunakan baju Melayu lengkap dengan tanjak.

Pada upacara ini juga tampak hadir Wakapolri pada masanya Komjen Pol (Purn) Gatot Eddy Pramono, para anggota DPR dan DPD RI daerah pemilihan Riau, para Gubernur Riau pada masanya, pimpinan DPRD, bupati/wali kota dan para tamu undangan lainnya. 


Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada para tamu undangan yang sudah hadir. Ia juga mengajak untuk bersyukur karena saat ini Provinsi Riau sudah berusia 66 tahun, yang merupakan sebuah usia yang sudah matang. 

"Terima kasih para tamu undangan yang sudah datang, Alhamdulillah Riau sudah masuk usia ke-66. Tentu usia ini sudah matang, dan harus kita jadikan momen untuk terus berbenah," katanya. 

Disebutkan Gubri, pada momen hari jadi tahun ini pihaknya mengangkat tema Riau Bersatu. Tema ini diangkat untuk menjadi pelecut untuk bersatu membangun ekonomi berkelanjutan. 

"Namun untuk mencapai tujuan tersebut, tidak hanya dilakukan oleh Pemprov Riau saja, namun juga harus ada dukungan semua pihak," ujarnya. 

Usai pelaksanaan upacara, kemudian dilakukan penyerahan penghargaan kepada para bupati/wali kota yang berprestasi. Kemudian juga untuk para Forkopimda Riau, Gubernur Riau pada masanya serta para tokoh masyarakat. 

Di akhir acara, dilakukan penampilan tarian massal dengan judul Riau Bersatu yang diikuti ratusan penari dari pelajar SMA di Pekanbaru.

Laporan: Soleh Saputra
Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook