PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Banyaknya kehadiran truk-truk masuk ke jalan dalam kota, menjadi perhatian serius bagi Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Bukit Raya.
Kapolsek Bukit Raya Kompol Pribadi saat dikonfirmasi melalui Kanit Lantas Polsek Bukit Raya Iptu Fandry mengatakan, untuk mengatasi permasalahan tersebut, Unit Lantas Polsek Bukit Raya akan meningkatkan patroli rutin di jalan raya.
Hal tersebut dilakukan pihaknya untuk menindaklanjuti maraknya truk besar yang masih melanggar aturan lalu lintas sesuai jadwal yang telah diperlakukan.
“Untuk mengantisipasi truk masuk kota, kami akan meningkatkan patroli rutin di Jalan Arifin Achmad dan lainnya,” kata Fandry.
Ditegaskannya jika masih ditemukan truk-truk besar yang melintas di keramaian kota, dan tidak mematuhi aturan lalu lintas pihaknya akan melakukan tindakan tegas.
“Akan kami tilang, jadi kami sampaikan kepada pengemudi truk tonase besar yang masuk kota agar mematuhi aturan lalu lintas,” tegasnya.
Dengan kondisi tersebut, ia terus mengimbau kepada pengemudi mobil truk bertonase besar tersebut supaya selalu mengikuti aturan yang berlaku.
Seperti halnya melalui jalan alternatif yang telah ditentukan supaya melintasi Jalan Kubang Raya serta Jalan Air Hitam.(man)