Peringatan Hardiknas Dipusatkan di Halaman Kantor Bupati

Riau | Rabu, 02 Mei 2018 - 11:34 WIB

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)  ke-73 tahun 2018 dipusatkan di halaman Kantor Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Jalan Lintas Timur, Kelurahan Pematang Reba, Rabu (2/5). Berbagai persiapan hingga Selasa (1/5) sudah dilakukan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Inhu.

Baca Juga :46 Personel Polres Inhu Naik Pangkat di Awal Tahun

Selain upacara, bersempena peringatan Hardiknas juga dilaksanakan berbagai lomba olahraga hingga lomba memasak. Bahkan pada peringatan Hardiknas kali ini juga diberikan penghargaan kepada guru, pengawas dan lembaga pendidikan yang berhasil meraih prestasi.

   

Kepala Disdikbud Kabupaten Inhu H Ujang Sudrajat SP MSi di sela-sela pelaksanaan gladi resik di halaman Kantor Bupati mengatakan bahwa, persiapan pelaksanaan peringatan Hardiknas tahun ini sudah berjalan sesuai harapan.

 

 “Peringatan Hardiknas dilaksanakan dalam berbagai kegiatan seperti upacara dan kegiatan olahraga serta lainnya,” ujar Kadisdikbud H Ujang Sudrajat SP MSi, Selasa (1/5) siang.

 

 Sehingga pada 2 Mei, peringatan Hardiknas yang dipusatkan di halaman Kantor Bupati Inhu tinggal pelaksanaan. Bahkan, pada Selasa (1/5) telah dilaksanakan upacara gladi resik serta berbagai persiapan lainnya.

 Sesui rencana, pelaksanaan upacara Hardiknas dipimpin langsung oleh Bupati Inhu H Yopi Arianto SE. Sedangkan komandan upacara yakni Sudarmono MPd yang juga Kepala SMPN 1 Sungai Lala. “Kadisdikbud pada pelaksanaan upacara Hardiknas bertindak selaku perwira upacara,” ucapnya.

 

Untuk berbagai penghargaan pada peringatan Hardiknas diberikan diantaranya kepada Ir Sriono dari Air Molek yang telah berhasil sebagai juara I taman baca masyarakat tingkat Provinsi Riau. Kemudian kepada Zico P dari Kecamatan Rengat yang telah berhasil meraih juara III lembaga kursus tingkat Provinsi  Riau.

 

Penghargaan selanjutnya diberikan kepada Sherly Sulistioningrum dari Kecamatan Rengat. “Sherly Sulistioningrum berhasil sebagai juara III tingkat Provinsi Riau pada lomba pendidik kelompok bermain/TPA SPS,” tambahnya.

 

Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada guru dan pengawas diantaranya, Yetti Ellyana selaku pengawas SD berprestasi tingkat Kabupaten Inhu tahun 2018. Selanjutnya kepada Zamiarni SPd, Hendri Donal,  Alus Musyar Laily sebagai guru berprestasi tingkat PAUD, SD/MIN dan SMP. “Penghargaan kepada ASN berdedikasi di lingkungan Disdikbud Kabupaten Inhu diberikan kepada Rusti,” terang Kadisdikbud.(kas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook