“Bukan apa-apa, embarkasi ini untuk orangtua kita juga. Jadi tak perlu lengkap baru dilaksanakan Embarkasi Antara itu. Kalau perlu pakai ruangan saya untuk posko. Jadi mari semua sama mendukung,” ajak Plt Gubernur.
Pemprov Riau mengklaim telah berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkan Embarkasi Antara di Pekanbaru, Riau. Bahkan dirinya sudah mengutus Sekdaprov Riau dan Asisten I Setdaprov Riau untuk bertemu langsung dengan Dirjen PHU Kemenag membicarakan persiapan Embarkasi Antara.
“Alhamdulillah hasil dari pertemuan itu positif, karena kita ini bukan menunggu air hujan turun. Kalau semua dianggap harus lengkap, orang baru kawin (menikah) saja masih banyak kekurangan,” ujarnya.
Plt Gubri juga menegaskan sebagai perwakilan pusat di daerah, mengajak seluruh pihak, termasuk Kanwil Kemenag Riau dan kabupaten/kota serta unsur legislatif agar dapat menyamakan keinginan mewujudkan Embarkasi Antara ini.
Sementara pihak Kanwil Kemenag Riau melalui Kepala Kanwil H Ahmad Supardi Hasibuan mengatakan pihaknya juga memiliki keinginan kuat dalam mendorong terwujudnya EHA 2018 di Provinsi Riau.
“Ada tahapan yang dilalui dan sekarang sedang diusulkan ke Kemenag RI dan dari Jakarta pun sudah melihat langsung soal asrama haji kita. Posisi kita sekarang menunggu keputusan Kemenag RI, apakah asrama haji kita sudah layak atau belum,” ungkapnya.(egp)