PWNU Riau Rapat Koordinasi

Riau | Kamis, 12 April 2018 - 11:15 WIB

Rapat persiapan ini dihadiri oleh PWNU Provinsi Riau, panitia kegiatan dan PCNU dari Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau. Dalam rapat koordinasi tersebut ditegaskan bahwa perhelatan NU Riau ini terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan, yakni Peringatan Hari lahir (Harlah) NU ke-92, Istighosah Kubro, halaqoh kebangsaaan ulama se-Indonesia, silaturahmi PBNU bersama PWNU se-Indonesia dan PCNU se-Sumatera, apel kesetiaan NKRI, MKNU PWNU Riau, MKNU PCNU se-Riau dan pelantikan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Provinsi Riau. Kegiatan dilaksanakan 8-9 Mei 2018.

Baca Juga :Dirikan Tenda Tanggap Darurat di Wilayah Banjir

Ketua PWNU Riau T Rusli Ahmad mengajak warga NU dan masyarakat luas untuk menghadiri perhelatan ini. Perhelatan ini sangat penting maknanya bagi Riau dan bagi Indonesia karena berbagai isu kebangsaan akan ditampilkan. Khusus bagi nahdliyin, perhelatan ini menjadi ajang silaturahim untuk menguatkan peran NU di Indonesia.  Dalam sesi terakhir rapat koordinasi, Dr KH Hajar Hasan MA kembali mengajak semua nahdliyin untuk bersama-sama menyukseskan perhelatan NU. “Ini adalah perhelatan kita semua, saya mengimbau semua nahdliyin untuk hadir dan berpartisipasi dalam kegian ini,” tambah  Dr KH Hajar Hasan MA.(mng)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook