Lagi, Tenayan Raya Juara

Riau | Senin, 01 April 2019 - 14:45 WIB

Lagi, Tenayan Raya Juara

SAIL (RIAUPOS.CO) - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-52 tingkat Kota Pekanbaru resmi berakhir Sabtu (30/3) malam. Mempertahankan capaian serupa di gelaran yang sama tahun sebelumnya, Kecamatan Tenayan Raya keluar sebagai juara umum.

Penutupan MTQ dipusatkan di Lapangan Asrama Pancasila, Jalan Dr Sutomo, Kecamatan Sail. Meski dalam suasana hujan gerimis, antusiasme masyarakat tampak tetap tinggi untuk hadir.

Baca Juga :Drainase Pasar Induk Harus Segera Dibangun

Pada rangkaian penutupan MTQ kemarin tampak hadir Wakil Wali Kota Pekanbaru H Ayat Cahyadi SSi, Ka Kankemenag Kota Pekanbaru, Drs H Edwar S Umar MAg dan Perwakilan Forkopimda Kota Pekanbaru dan jajaran pimpinan OPD se Pemerintah Kota Pekanbaru.

Wawako Pekanbaru Ayat Cahyadi menyampaikan beberapa hal penting terkait pelaksanaan MTQ di Kota Pekanbaru. Salah satunya masyarakat harus bisa mengambil hikmah dari pelaksanaan MTQ ini sebagai implementasi menghidupkan budaya cinta Quran, serta mengamalkan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya dalam kehidupan sehari-hari. ’’MTQ dapat memberi hikmah kepada kita untuk cinta pada Alquran.  Realisasi pengamalannya harus kita wujudkan dalam kehidupan sehari-hari,’’ kita Ayat.

Dalam pengumuman pemenang, Kecamatan Tenayan Raya dominan. Kafilah Kecamatan ini berhasil mempertahankan juara umum setelah meraih nilai 68, dengan rincian Jumlah Juara I sebanyak 10 orang, Juara II sebanyak 5 orang, Juara III sebanyak 3 orang, Harapan I sebanyak 2 orang, Harapan II 1 orang. Dengan cabang unggulan adalah cabang kaligrafi atau khat. Selain itu Kecamatan Tenayan Raya juga meraih juara 2 pawai taaruf.

Capaian ini mempertahankan prestasi tahun 2018 lalu dimana Tenayan Raya juara umum setelah berhasil mengumpulkan poin sebanyak 105, dari raihan prestasi peringkat juara I sebanyak 12 orang, juara II 13 orang, dan juara III sebanyak 6 orang.

Camat Tenayan Raya, Abdimas Syahfitrah SIP MSi menilai keberhasilan ini berkat persiapan secara matang dan hasil kerja sama dengan KUA Kecamatan Tenayan Raya dan Lembaga Pendidikan Tinggi Quran (LPTQ) Tenayan Raya serta seluruh komponen masyarakat.

“Alhamdulillah semua berkat kerja keras masyarakat, jajaran KUA dan LPTQ Tenayan Raya sejak beberapa bulan lalu,’’ katanya.(ali)

Persiapan sudah dilakukan dengan membentuk  tim official sehingga dimiliki banyak kesempatan untuk melakukan pembinaan terhadap potensi kafilah Tenayan Raya.’’Kami menurunkan sekitar 40 orang seluruh cabang. Selamat kepada para qori dan qoriah, hafiz dan hafizah yang berhasil menjadi juara dalam MTQ. Kami berpesan agar terus berlatih dan dapat menjadi duta-duta Kota Pekanbaru di tingkat provinsi maupun nasional,’’ singkatnya.(ali)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook