“Meskipun berbeda formulasi, dipastikan Kratingdaeng Gold yang dikemas dalam kaleng ukuran 250 ml memiliki kualitas yang sama dan tetap aman dikonsumsi. Kandungan vitamin lebih lengkap dan rasanya benar-benar sangat menyegarkan. Produk ini cocok diminum setiap hari karena bisa menjaga stamina sekaligus menghilangkan haus” ujar Davin lebih lanjut.
Walaupun harganya lebih mahal namun Davin optimis harga tersebut masih terjangkau dan bisa diterima pasar. Alasannya produk ini adalah produk impor yang sudah sukses di negara Asia seperti Singapura, Malaysia, Cina, Kamboja dan berbagai negara Asia lainnya. Selain rasanya yang lebih ringan dan menyegarkan, ada tambahan Lysine dan Choline yang berfungsi menjaga kesegaran tubuh dan meningkatkan konsentrasi.
Dukungan Pemasaran
Pihak ASPP akan menggenjot beberapa program pemasaran, salah satuya adalah Event #RebutEmas. Dalam rangka peluncuran produk terbaru ini, ASPP membagikan total hadiah sebanyak 750 gram emas kepada peserta yang memposting foto diri atau bersama teman dengan nuansa emas di Instagram @rebutemas.
Peserta juga bisa ikut program #rebutemas pada hari peluncurkan di Car Free Day, FX Senayan 4 November 2018. Acara ini juga dimeriahkan oleh artis ibukota, seperti SoulID, DJ Freya, dan juga didukung oleh komunitas Indobarian.
Untuk menyasar segmen anak muda yang sedang deman dengan eSports, pihak ASPP pun mensponsori beberapa tim e-Sport seperti RRQ, Bigetron dan sedang menjajaki kerja sama dengan tim e-Sport lainnya. ASPP juga menggandeng JD.ID untuk memperkenalkan produk baru ini. Di JD.ID, Kratingdaeng akan memberikan promo heboh beli 1 gratis 1 selama masa peluncuruan.
Dengan berbagai program pemasaran tersebut, ASPP berharap bisa mencapai target penjualan 24 juta kaleng per tahun.
Kratingdaeng sudah ada di Indonesia sejak 1991 dan dipasarkan oleh PT Asia Sejahtera Perdana Pharmaceutical.(kom)