PKS MEMANAS

Fahri Hamzah: Jangan Mentang-mentang Senior, Tifatul Menganggap Junior Bodoh

Politik | Selasa, 12 Januari 2016 - 16:09 WIB

Fahri Hamzah: Jangan Mentang-mentang Senior, Tifatul Menganggap Junior Bodoh

Fahri mengatakan, tidak ada yang boleh menjadi tokoh dominan di PKS. Menurutnya, tidak ada senioritas dalam partainya tersebut.

Balik Melaporkan

Baca Juga :PKS Kerahkan Ribuan Kader Flashmob di Setiap Dapil

Menurutnya, orang-orang yang bersikap dominan tersebut yang melaporkannya ke BPDO. Karena itu, ia melaporkan balik orang-orang tersebut.

"Masa saya dipanggil, mereka enggak. Mereka dipanggil juga dong. Di PKS itu tidak boleh ada orang yang saling menguasai," tegas Fahri.

Orang yang dilaporkan Fahri adalah Wakil Sekretaris Jenderal PKS Mardani Ali Sera dan Ketua DPP PKS Bidang Politik Hukum dan HAM Al Muzzammil Yusuf ke Badan Penegak Disiplin Organisasi (BPDO) PKS.

Fahri mengatakan, orang-orang yang melaporkannya tersebut belum tentu benar. Karena itu, ia melaporkan kembali nama mereka ke BPDO.

"Jangan ada yang dominan. Seolah-olah dia yang ngomong, dia yang pasti benar,"

imbuhnya.

Fahri sendiri enggan membahas masalah pemanggilannya ke BPDO. Pasalnya, ia tidak mengetahui kesalahannya yang sehingga dilaporkan rekan separtainya. (flo)

Sumber: JPNN

Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook