DPRD PROVINSI RIAU

Asri Auzar Resmi Mundur, Mohon Doa Bangun Rokan Hilir

Politik | Kamis, 24 September 2020 - 01:58 WIB

Asri Auzar Resmi Mundur, Mohon Doa Bangun Rokan Hilir
Asri Auzar bersama pasangannya, H Fuad Ahmad yang akan bertarung pada Pilkada 2020 Rohil.(DOK.RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Wakil Ketua DPRD Riau dari Partai Demokrat, Asri Auzar resmi mengundurkan diri dari kursi parlemen. Pengunduran diri itu disampaikan langsung Asri Auzar hari ini, Rabu (23/9/2020).

Di hari terakhirnya menjabat sebagai pimpinan DPRD Riau, Asri sempat mendatangi unsur pimpinan di DPRD. Termasuk staf dan pegawai yang selama ini berhubungan dengan dirinya.


"Tadi saya sudah sampaikan secara langsung kepada beberapa pimpinan di DPRD. Saya mohon maaf apabila ada kesalahan baik yang di sengaja maupun yang tidak di sengaja. Karena memang manusia ini tidak luput dari kesalahan," ucap Asri.

Asri sempat bercerita, selama 6 tahun bersama-sama memperjuangkan aspirasi masyarakat Riau khususnya dapil 4 Kabupaten Rokan Hilir, ia mengaku masih banyak persoalan yang belum tuntas. 

"Masih banyak pekerjaan yang belum terselesaikan, akan dilaksanakan dan diteruskan oleh sahabat-sahabat di DPRD Riau," pungkasnya.

Kepada masyarakat, Asri turut menyampaikan doa restu agar keinginannya untuk membangun kampung halaman Kabupaten Rohil bisa terwujud. Mulai dari proses pendaftaran saat ini hingga pemilihan nanti.

Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook