PILPRES 2019

BPN Laporkan Kecurangan ke Bawaslu

Politik | Sabtu, 11 Mei 2019 - 10:28 WIB

BPN Laporkan Kecurangan ke Bawaslu
DEMONSTRASI: Pendukung Capres 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menggelar demonstrasi di depan Kantor Bawaslu RI, Jakarta, Jumat (10/5/2019). (INTERNET)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Arus lalu lintas di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat mengalami kelumpuhan, Jumat (10/5) pukul 14.30 WIB. Kendaraan roda dua dan empat tidak bisa melintasi Jalan MH Thamrin, khususnya di depan gedung Bawaslu, dari arah Bundaran HI menuju Patung Kuda.

Aparat kepolisian menutup Jalan MH Thamrin sepanjang dua kilometer dari Bundaran HI hingga depan gedung Bawaslu. Penutupan dilakukan karena terdapat ratusan massa yang menggelar aksi di depan gedung Bawaslu.

Baca Juga :Pemilu di Indonesia Paling Singkat Sekaligus Paling Rumit

Massa yang melakukan aksi ini berasal dari relawan dan pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Mereka menuntut Bawaslu mengusut dugaan kecurangan dalam Pemilu 2019.

Polisi hanya memperbolehkan bus Transjakarta untuk melintasi Jalan MH Thamrin. Itu pun dengan kecepatan sekitar sepuluh kilometer per jam.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Yusuf mengatakan kepolisian terpaksa menutup jalan. Sebab, kendaraan roda dua dan empat tidak memungkinkan melintasi depan gedung Bawaslu. “Kendaraan kami arahkan ke Jalan Teluk Betung, Jalan Sultan Sahrir, dan Jalan Imam Bonjol,” kata Yusuf di depan gedung Bawaslu, Jakarta.

Laporkan Kecurangan

Kemarin, rombongan pengurus Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga juga mendatangi gedung Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.

Rombongan datang ke Bawaslu, untuk melayangkan laporan dugaan kecurangan Pemilu 2019 secara terstruktur, sistematis dan masif (TSM). Adapun rombongan yang datang ke Bawaslu yakni Ketua BPN Djoko Santoso, Direktur Advokasi dan Hukum BPN Sufmi Dasco Ahmad, dan Sekretaris BPN Hanafi Rais.(jpg)

>>>Selengkapnya baca Harian Riau Pos

Editor: Eko Faizin









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook