JELITA

Kartika Amelia : Bersahaja

Perempuan | Minggu, 03 Januari 2016 - 11:04 WIB

Kartika Amelia : Bersahaja
Kartika Amelia

Semua perempuan pasti ingin menikah, punya anak dan berbahagia. Tapi tidak semua dimulai dengan sederhana dan bersahaja. Mereka punya cara yang berbeda.

SEPENGGAL puisi karya Chairil Anwar;  "menikah, beranak dan berbahagia", dijadikan Kartika  Amelia sebagai cita-citanya sebagai seorang perempuan. Bersahaja dan sederhana memang. Tapi, kesederhanaan itu sangat apa adanya bagi dia. Bahkan ia tidak ingin menjadi lebih dari seorang perempuan. Tetap perempuan, sebagai perempuan .

Kata Tika, bersahaja itu tidak muluk-muluk, cukup menjadi baik dan tidak mau lebih dari baik. ‘’Untuk apa lebih dari baik kalau akhirnya akan membuat kita menjadi orang lain dan berpura-pura,’’ katanya.

Baca Juga :5 Inspirasi Model Potongan Rambut Perempuan yang Sesuai dengan Bentuk Wajah Kamu

Bersahaja bagi Tika tidak hanya diwujudkan dalam sikap sehari-hari, tapi juga dalam menghadapi kerasnya kehidupan, pekerjaan bahkan percintaan. Tika yang saat ini berkerja salah satu bank BUMN di Pekanbaru, juga menyukai dunia sastra. Ia rajin membaca dan menulis puisi. Beberapa puisinya juga terbit dalam antologi bersama penyair Riau lainnya.***

Profil

Nama: Kartika Amelia

Panggilan: Tika

TTL:Sawah Lunto, 30 April 1990

Alamat: Jalan Sariamin No 17A, Cintaraja, Sail, Pekanbaru.

Pekerjaan: Wiraswasta

Ayah: Zainul Anwar

Ibu: Afnida

Anak ke: 1

Jumlah saudara: 1

Sepatu: 38

Celana: 28

Baju: S/M

Makanan kesukaan: Bakso/Tergantung Selera

Minuman kesukaan: Air Mineral/Jus Sirsak

Hobi: Nonton, jalan-jalan, membaca, menulis/tergantung mood

Cita-cita: Menikah, Beranak dan Berbahagia

Motto: Tidak perlu lebih dari seorang wanita: sederhana dan bersahajalah

Kamu ingin menjadi Wajah Jelita Riau Pos ?  Kami mencari model baru yang  terbit setiap pekan. Syaratnya; Berusia 15 hingga 23 tahun, serta  mempunyai wajah fotogenik, cerdas dan berkepribadian menarik, dan  lebih diutamakan memiliki prestasi akademik dan non akademik.  Jika berminat, silahkan kirimkan  data pribadi dan 3 foto seluruh badan serta no handphone  kamu ke sekretariat redaksi  Harian Riau Pos, Gedung Graha Pena Riau Lantai III  telp (0761) 64633, Jalan HR Soebrantas KM 10.5 Pekanbaru.(red)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook