PKM Prodi IP UIR Perkuat Kapasitas Pemerintah Nagari di Pesisir Selatan

Pendidikan | Sabtu, 17 September 2022 - 12:12 WIB

PKM Prodi IP UIR Perkuat Kapasitas Pemerintah Nagari di Pesisir Selatan
Rektor UIR Prof Dr H Syafrinaldy bersama Wakil Bupati Pesisir Selatan Rudi Hariyansyah, Dekan Fisipol UIR Dr Syahrul Akmal Latif M Si, serta kepala OPD Pesisir Selatan, Wali Nagari, dan para Dosen Prodi Ilmu Pemerintahan UIR foto bersama di Aula Gedung Painan Convention Center, Kamis (25/8/2022). (PRODI IP UIR UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Program Studi (Prodi)  Ilmu Pemerintahan FISIPOL Universitas Islam Riau (UIR) melaksanakan salah satu tridharma perguruan tinggi yaitu kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) di Kabupaten Pesisir Selatan Provinsi Sumatra Barat, pada 25 Agustus 2022 lalu. 

Kegiatan PKM dilakukan sebagai bagian dari roadmap pengembangan Program Studi Ilmu Pemerintahan yang saat ini terakditasi A oleh BAN PT. Kegiatan PKM ini juga dimulai dengan kunjungan silaturahmi dan penandatangan kesepakatan bersama (MoU) antara UIR dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Pesisir selatan yang dihadiri langsung oleh Rektor UIR Prof Dr H Syafrinaldy dan Wakil Bupati Pesisir Selatan Rudi Hariyansyah.


Selanjutnya dilakukan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik yang dihari langsung Dekan FISIPOL Dr Syahrul Akmal Latif M Si dengan Dinas Pendidikan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik. 

Kerjasama juga dikembangkan pada Program Pascasarjana UIR dengan Badan Perencanaan Daerah Penelitian dan Pembangunan Daerah Kabupaten Pesisir Selatan. 

"Kerja sama ini dilakukan sebagai kontribusi UIR dalam upaya membantu pengembangan sumber daya manusia dan potensi di Kabupaten Pesisir Selatan," kata Rektor UIR Prof Dr H Syafrinaldy, Jumat (16/9/2022). 

Wakil Bupati Pesisir Selatan Rudi Hariyansyah menyampaikan, potensi-potensi di Kabupaten Pesisir Selatan yang dapat dikembangkan.

"Diharapkan ke depan UIR bisa menjadi mitra dalam mewujudkan visi misi daerah," imbuhnya. 

Kegiatan ini dilanjutkan dengan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan oleh 28 dosen Program Studi Ilmu Pemerintahan yang terdiri dari 14 Kelompok PkM di 5 Kenagarian yaitu Nagari Painan Selatan Painan, Nagari Painan, Nagari Bunga Pasang Salido, Nagari Painan Timur Painan, dan Nagari Sago Salido, serta satu kampung yaitu Kampung Sungai Nipah, dan satu kecamatan yaitu Kecamatan Empat Jurai. 

Tak hanya itu, Ketua Program Studi Ilmu Pemerintahan Dr Ranggi Ade Febrian SIP MSi mengungkapkan, PKM merupakan sebagai tindak lanjut dari MoU antara UIR dengan Pemkab Pesisir Selatan, dengan tema besar Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Inovasi dan Penguatan Kapasistas Pemerintah Desa/Nagari.

"Pengembangan tema dioperasionalkan kedalam 14 sub tema kegiatan PkM diantaranya kampung wisata berbasis difusi inovasi, pendampingan pembuatan peraturan nagari, peningkatan kapasistas aparatur pemerintah nagari, pendidikan politik pemilih pemula, partisipasi perempuan dalam pembangunan, penguatan PKK, lembaga kemasyarakatan, pemilihan wali nagari, prospek nagari adat, inovasi pelayanan, pemberdayaan masyarakat adat, administrasi kearsipan, palayanan PATEN dan pembinaan masyarakat kecamatan," paparnya. 

Sementara itu, Ketua panitia PKM Yendri Nazir SSos M Si mengungkapkan, pemilihan lokasi di Kabupaten Pesisir Selatan karena nagari di Kabupaten Pesisir Selatan menjadi pilot project nagari adat di Provinsi Sumatera Barat. 

"Selain itu, di Kecamatan IV Jurai ada empat nagari pemekaran dari satu nagari induk, dan potensi wisata yang sangat potensial untuk dikembangkan," tukasnya.

Wali Nagari Painan Arwal Dt Rajo Johan berharap kedepan kegiatan PkM terus berkembang dan mengarah pada kegiatan pendampingan dan pembinaan nagari dan pengembangan luaran tridharma perguruan tinggi secara konsisten.

Laporan: Evan Gunanzar (Pekanbaru)

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook