PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Hingga hari ke-11 pelaksanaan ujian seleksi kompetensi dasar (SKD) calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkungan Pemko Pekanbaru, sudah ada 4.734 pelamar yang mengikuti tes SKD.
Dari 7.374 pelamar CPNS yang lulus seleksi administrasi, saat ini tinggal 2.375 pelamar yang belum melaksanakan ujian. Di mana, sesuai jadwal, ujian SKD yang menggunakan sistem computer assisted test (CAT) di Kantor BKN Regional XII Jalan Hang Tuah, Pekanbaru itu akan berakhir pada 17 November mendatang.
Dari jumlah peserta yang sudah mengikuti ujian tersebut, sebanyak 265 peserta tidak hadir ujian.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Masykur Tarmizi mengatakan, bagi pelamar yang tidak mengikuti ujian SKD tersebut maka otomatis dinyatakan gugur. Untuk itu, pihaknya berharap agar para peserta yang belum mengikuti ujian hendaknya dapat hadir sesuai waktu pembagian jadwal ujiannya.
“Bagi para pelamar CPNS Pemko Pekanbaru yang sudah lulus seleksi administrasi hendaknya dapat melihat jadwal ujiannya. Karena yang tidak hadir, ujiannya tidak dapat diulang, atau otomatis gugur,” katanya.
Saat ditanya terkait berapa orang yang sudah lulus SKD atau yang mencapai passing grade yang telah ditetapkan untuk bisa melanjutkan pada seleksi tahap selanjutnya, Masykur mengatakan pihaknya belum bisa mengumumkan data tersebut
“Kalau data berapa yang lulus passing grade pada tiga kategori tes SKD, yakni tes wawasan kebangsaan, tes intelegensi dan tes kepribadian belum bisa diumumkan. Nanti jika sudah selesai semua ujiannya, baru bisa diumumkan,” jelasnya.(sol)