PEKAN BARU (RIAU POS.CO) -- Hasil PPDB jalur reguler di MAN 2 Pekanbaru telah diumumkan pihak sekolah. Pengumuman itu dilaksanakan melalui sistem online, 18 April 2019 lalu. Bagi siswa yang dinyatakan lulus harus mendaftar ulang.
Jika tidak mendaftar ulang, maka siswa tersebut dinyatakan mengundurkam diri. Pihak sekolah juga sudah melaksanakan psikotes 27 April 2019. Selanjutnya siswa harus mengikuti kegiatan matrikulasi hingga 30 Mei 2019 mendatang.
‘’Sudah lulus dan kita telah melaksanakan matrikulasi yang dilaksanakan dari 29 April hingga 30 Mei mendatang,’’ ungkap Imam, salah satu peserta yang dinyatakan lulus PPDB tahun 2019 tersebut, Ahad (5/4).
Salah satu tujuan psikotes dan matrikulasi sendiri untuk mengetahui kemampuan anak didik. Di mana ditempatkan di ruang dan kelas mana saja. Atau pemetaan siswa baru dengan jurusan masing-masing.
Sebelumnya Kepala MAN 2 Pekanbaru Norerlinda mengatakan, PPDB di MAN 2 Pekanbaru terdiri dari jalur reguler dan jalur anak prestasi. Para pendaftar meski bersaing dengan ketat agar dapat lulus masuk MAN 2 Pekanbaru. Selain MAN 2 Pekanbaru, yang membuka jalur reguler tahun ini yakni MAN 1, MAN 3 dan MAN 4 Pekanbaru.(ilo)