Diminta Bangun Tempat Representatif

Pelalawan | Rabu, 28 September 2022 - 10:55 WIB

Diminta Bangun Tempat Representatif
Tempat Representatif (RPG)

PANGKALANKERINCI (RIAUPOS.CO) - Masih ada sejumlah sekolah terutama TK/PAUD yang menempati rumah toko (ruko) di Pangkalankerinci. Padahal, dengan fasilitas yang minim, sangat tidak cocok untuk perkembangan pendidikan anak usia dini.

''Harusnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan melalui Dinas Pendidikan  harus lebih selektif mengeluarkan izin sekolah swasta,'' terang anggota Komisi II DPRD Pelalawan Yulmida, Selasa (27/9).


Diungkapkannya, dalam hal ini pihaknya tidak bermaksud membatasi atas upaya swasta ikut membantu memajukan dunia pendidikan, tapi lebih kepada memberikan penekanan agar sekolah swasta, terutama yang masih menempati ruko sebagai central aktivitasnya lebih mengedepankan kebutuhan anak.

''Kita tidak ingin kebutuhan anak-anak yang sedang tumbuh itu diabaikan. Jangan hanya berorientasi pada profit atau mengejar keuntungan finansial saja, tapi minim fasilitas utama dan penunjang,'' ujarnya.

Kalau memang benar-benar ingin mendirikan sekolah (TK/PAUD), mestinya terlebih dahulu menyiapkan lokasi yang strategis, bukan di pinggir jalan. ''Sehingga para anak usia dini ini bisa melaksanakan aktivitas belajar dengan nyaman,'' paparnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pelalawan Drs H Abu Bakar MAp mengatakan, terkait sekolah, khususnya TK/PAUD swasta yang beroperasi di ruko-ruko, Disdik tidak bisa melakukan intervensi.

''Jadi, kita dari Dinas tidak bisa intervensi, tapi hanya buat imbauan agar pihak pengelola bisa memperhatikan sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan anak. Apalagi tingkat risiko sekolah di ruko bagi anak-anak cukup tinggi,'' ujarnya.

Diakui mantan Kepala Satpol PP Pelalawan ini, memang sekolah yang menempati ruko adalah sekolah yayasan dan perorangan. Pasalnya, sekolah negeri di Kabupaten Pelalawan khususnya kecamatan Pangkalankerinci, tidak ada sekolahnya yang menempati ruko.

Kendati mendapatkan profit dari pelaksanaan pendidikan tersebut, namun pihak pemilik dan pengelola TK atau PAUD tentu juga harus memperhatikan kondisi yang mendukung. Ada halaman dan fasilitas yang menunjang terlaksananya proses belajar mengajar. Apalagi untuk usia dini, mereka lebih banyak bermain.(amn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook