(RIAUPOS.CO) - Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Kabupaten Pelalawan menganggarkan dana puluhan miliar rupiah di tahun 2021 ini untuk membiayai pembangunan infrastruktur pengaspalan jalan sepanjang 12,3 kilometer di 6 kecamatan.
“Insya Allah 2021 ini, kita kembali menganggarkan dana untuk pembangunan jalan di kawasan 6 kecamatan,” terang Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR Pelalawan MD Rizal didampingi Kabid Bina Marga Tengku Rudi kepada Riau Pos, Selasa (26/1).
Diungkapkannya, adapun jalan yang akan diaspal dengan panjang 12,3 kilometer tersebut, meliputi Kecamatan Pangkalan Kerinci 2,5 kilometer, Kecamatan Bandar Seikijang 1,5 kilometer dan Kecamatan Bandar Petalangan sepanjang 2 kilometer.
“Selanjutnya Kecamatan Langgam sepanjang 1 Kilometer, Kecamatan Kerumutan 4,3 Kilometer dan terakhir Kecamatan Pelalawan 1 Kilometer,” paparnya.
Dikatakannya lagi, jalan yang akan diaspal dan rigid tersebut, merupakan jalan baru dan juga pemeliharaan atau preservasi. Sedangkan pagu anggaran untuk pembangunan jalan aspal, sebesar kurang lebih Rp43 miliar.
“Jadi untuk perkilometernya jalan yang diaspal dan rigid sekitar Rp3,5 miliar, total anggaran sekitar Rp43 miliar lebih, Itu pun belum dinyatakan fix, bisa jadi Rp3,3 miliar per kilometernya. Sisa dana bisa dianggarkan di APBD-P. Meski sudah masuk dana Dokumen Pelaksana Anggaran (DPA) disebabkan ada pemotongan anggaran 15 presen setiap bidang,” ujarnya.
Ditambahkannya, dana yang dikucurkan dipakai untuk pembangunan jalan tersebut, akan dianggarkan melalui dana APBD Pelalawan tahun 2021. Serta dana alokasi khusus (DAK) dari pemerintah pusat.
“Kami tentunya sangat komit untuk meningkatkan kemajuan pembangunan infrastruktur jalan di Negeri Seiya Sekata ini. Harapan kita, dengan adanya pengaspalan jalan ini, dapat membuka isolasi sehingga ekonomi masyarakat meningkat dan keluar dari kemiskinan,” tutupnya.(gem)
Laporan M AMIN, Pangkalankerinci