Pemko Kaji Biaya Sewa Pasar Sail

Pekanbaru | Selasa, 27 Desember 2022 - 09:34 WIB

Pemko Kaji Biaya Sewa Pasar Sail
Kepala DPP Pekanbaru Zulhelmi Arifin (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kontrak kerja sama pengelolaan Pasar Sail antara Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dengan pihak ketiga sudah berakhir Juli 2022. Selanjutnya, pemko mengkaji harga sewa Pasar Sail.

Saat ini pengelolaan Pasar Sail masih dalam masa transisi. Di mana, pengelolaan masih dilakukan Pemko Pekanbaru melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP).


Kepala DPP Pekanbaru Zulhelmi Arifin mengatakan, saat ini Pemko Pekanbaru belum mengurus biaya sewa terhadap pedagang. Pihaknya masih menunggu standar harga dari Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

''Sekarang kami belum ada mengurus sewa karena masih menunggu standar harga dari BPKAD. Kalau kami sewakan harganya berapa,'' jelasnya, Senin (26/12).

Menurutnya, untuk pengelolaan Pasar Sail ini ada dua opsi. Apakah nanti akan dikelola Pemko Pekanbaru atau dilanjutkan dikelola oleh pihak ketiga melalui Kerjasama Pemanfaatan (KSP).

''Nanti ada dua juga opsinya, apakah kita kelola sendiri atau kita lanjutkan KSP-nya. Nanti kita akan buka lagi, tapi kita juga masih menunggu keputusan, kan sekarang masih dalam kajian nih, apakah kita kelola sendiri atau orang lain yang mengelola dalam KSP,'' ungkapnya.(yls)

Laporan M ALI NURMAN, Kota

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook