KONDISI JALAN DI PEKANBARU

Cipta Karya Masih Berlubang, Purwodadi Mulai Tambal Sulam

Pekanbaru | Minggu, 27 November 2022 - 10:33 WIB

Cipta Karya Masih Berlubang, Purwodadi Mulai Tambal Sulam
Kondisi Jalan Purwodadi yang berlubang, Jumat (25/11/2022). (JOKO SUSILO/RIAU POS)

Pekanbaru (RIAUPOS.CO) - Perbaikan jalan berlubang di Jalan Purwodadi sudah dimulai. Sementara Jalan Cipta Karya masih dibiarkan berlubang. Perbaikan Jalan Purwodadi dilaksanakan dengan cara tambal sulam, bukan dengan melaksanakan overlay.

Pantauan Riau Pos sampai Jumat (25/11), perbaikan tambal sulam di Jalan Purwodadi, Kecamatan Tuah Madani tersebut sudah tuntas. Setidaknya ada 11 titik jalan berlubang yang ditutup dengan aspal. Lubang yang memiliki dimensi besar yang diprioritaskan ditutup. Namun masih ada beberapa titik lubang dimensi kecil dan sedang yang belum ditutup aspal hitam tersebut.


“Lubang besar jalannya sudah ditutup, namun yang lubang-lubang dimensi kecil masih ada,” ungkap Hemri warga setempat. Lubang yang cukup melebar telah ditutup aspal berada di depan warung bakso dan di depan simpang SMKN 4 Pekanbaru.

Kedua titik tersebut merupakan kerusakan jalan yang terparah sepanjang jalan tersebut. Bahkan beberapa kali pengendara tersungkur karena roda depan masuk di lubang jalan.

Sementara kerusakan di Jalan Cipta Karya masih belum terlihat diperbaiki. Setidaknya ada 21 lubang di sepanjang jalan yang mengancam pengendara. Lubang dengan dimensi melebar berada di depan penjual makanan ternak. Pantauan Riau Pos, jalan yang rusak parah tersebut masih terendam air.

“Jalan belum diperbaiki juga, meski hati-hati melaluinya karena jalan ada airnya. Tak mau kering airnya,” kata Yadi warga Jalan Cipta Karya. Batu kerikil jalan tersebut juga berhamburan di pinggiran badan jalannya.

Sementara sebelumnya, Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Indra Pomi mengatakan, perbaikan Jalan Purwodadi bakal dituntaskan tahun depan.

“Kita prioritaskan beberapa jalan untuk diperbaiki dengan tambal sulam tahun 2023. Selain Puwodadi dan Jalan Dahlia, Jalan Cipta Karya juga akan diperbaiki,” katanya.(ilo)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook