PSMTI Pekanbaru dan PSMTI Riau Rayakan Festival Dong Zhi

Pekanbaru | Senin, 26 Desember 2022 - 09:47 WIB

PSMTI Pekanbaru dan PSMTI Riau Rayakan Festival Dong Zhi
Pengurus PSMTI Pekanbaru dan PSMTI Riau bersama-sama merayakan Festival Dong Zhi dengan memakan onde-onde di Sekretariat PSMTI Riau, Jalan Setia Budi, Sabtu (21/12/2022). (PRAPTI DWI LESTARI/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Jelang perayaan Imlek 2574 Tahun 2023, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Pekanbaru didukung PSMTI Riau menggelar perayaan Festival Dong Zhi (Tang Cue), Sabtu (24/12).

Perayaan ini berlangsung di Sekretariat PSMTI Riau di Jalan Setia Budi, Pekanbaru. Hadir Ketua PSMTI Pekanbaru Kamin, Ketua PSMTI Riau Stephen Sanjaya, Wakil Ketua PSMTI Riau Bidang Pendidikan yang juga Ketua Ikatan Keluarga Tionghoa Selatpanjang dan Sekitarnya (IKTS) Tohan, serta para pengurus PSMTI Riau, Perwanti PSMTI Riau, PSMTI Kota Pekanbaru dan perwakilan ormas Tionghoa di Pekanbaru.


Menurut Ketua PSMTI Pekanbaru Kamin, perayaan Festival Dong Zhi (Tang Cue) dengan makanan khas tangyuan berupa onde atau wedang ronde ini sengaja digelar untuk menjalin kebersamaan dan mengenalkan salah satu budaya Tionghoa.

Apalagi Festival Dong Zhi atau Festival Titik Balik Matahari Musim Dingin adalah salah satu festival paling penting yang dirayakan masyarakat Tionghoa dan bangsa Asia Timur lainnya pada saat panjang hari paling pendek dalam setahun atau sekitar tanggal 22 Desember.

''Kami ingin Festival Dong Zhi tetap dilestarikan, bukan hanya para orang tua saja melainkan anak muda karena perayaan ini merupakan salah satu perayaan penting bagi warga Tionghoa,'' ucapnya.

Ketua PSMTI Riau Stephen Sanjaya menambahkan, Festival Dong Zhi sudah berlangsung secara turun-temurun sejak ribuan tahun lalu. Di mana untuk di Pekanbaru perayaan dilaksanakan secara sederhana dengan memakan onde atau wedang ronde bersama.

Untuk PSMTI Riau dan PSMTI Pekanbaru sendiri, perayaan rutin Festival Dong Zhi ini menjadi agenda rutin karena merupakan tradisi yang perlu dilestarikan dan dikenalkan kepada para kalangan anak muda.

''Pada intinya PSMTI Riau sangat mendukung kegiatan ini karena memiliki nilai budaya yang dapat dilestarikan,'' ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Wakil Ketua PSMTI Riau Bidang Pendidikan Tohan menjelaskan sejarah dan makna Festival Dong Zhi yaitu merupakan salah satu perayaan dalam budaya Tionghoa pada puncak musim dingin di daratan Tiongkok.

''Festival Dong Zhi dirayakan dengan berkumpul bersama keluarga dan membuat serta menikmati onde,'' kata Tohan.

Meski di Indonesia tidak ada musim dingin, lanjutnya, tetap merayakan Festival Dong Zhi. Namun saat ini, onde-onde yang merupakan makanan khas yang disajikan saat perayaan Dong Zhi sudah bervariasi. Mulai dari warnanya yang beragam hingga rasanya. Sudah berbaur dengan budaya lokal.

Onde yang berbentuk bulat melambangkan keutuhan, kebersamaan, berkah dan harmonisasi keluarga.(ayi)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook