(RIAUPOS.CO) -- Bendungan atau sering dikenal dengan sebutan waduk, memiliki fungsi tidak hanya untuk menahan air saja. Akan tetapi juga dapat menjadi tempat pengolahan air.
"Sudah dibikin di beberapa tempat. Dalam RDTR memang ada rencana membangun waduk itu,” kata Kepala Dinas PUPR Pekanbaru, Indra Pomi kepada Riau Pos, Selasa (25/6).
Pembuatan masterplan drainase yang tepat guna menangani permasalahan banjir di Kota Pekanbaru. Selain itu waduk juga bisa untuk mengatasi banjir, tetapi juga bisa menjadi lokasi wisata masyarakat sekitar.
“Cuma untuk membangun perlu proses. Optimalkan yang sudah ada dulu,” terangnya.
Di Pekanbaru telah memiliki beberapa waduk yang tersebar di berbagai wilayah, di antaranya Jalan Diponegoro, kawasan Cipta Karya, Jalan Garuda Sakti dan dekat Stadion Rumbai. Namun sayangnya, banjir masih saja terjadi hingga menelan korban jiwa.
“Kalau ada waduk, ini kaitannya dengan pembebasan lahan dulu. Baru nanti waduk kami bikin,” tambahnya.
Dikatakan Pomi, untuk membangun sebuah waduk. Terlebih dahulu, Pemerintah Kota Pekanbaru harus mempersiapkan lahan. “Nah, lahan ini kan menggunakan tanah masyarakat, sehingga memerlukan waktu pembebasannya juga,” pungkasnya.(*1/jrr)
Laporan MARRIO KISAZ, Kota