Waspada, Hujan Deras Masih Berpotensi Guyur Pekanbaru

Pekanbaru | Kamis, 23 November 2023 - 16:09 WIB

Waspada, Hujan Deras Masih Berpotensi Guyur Pekanbaru
Ilustrasi hujan lebat. (DOK. JAWAPOS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru terus mengeluarkan informasi terkait hujan yang masih berpotensi terjadi di sejumlah daerah termasuk Kota Pekanbaru.

Menurut Forecaster On Duty BMKG Stasiun Pekanbaru Sanya G, Kamis (23/11/2023) kepada Riaupos.co, sejumlah wilayah di Kota Pekanbaru seperti Kecamatan Bukit Raya, Tenayan Raya masih berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang juga disertai petir.


Sementara itu, sejumlah wilayah lainnya di Provinsi Riau di antaranya Kota Dumai yaitu Dumai Barat, Dumai Timur, Bukit Kapur, Sungai Sembilan, Medang Kampai, Dumai Kota, Dumai Selatan, dan sekitarnya.

Kabupaten Kampar, XIII Koto Kampar, Tapung, Koto Kampar Hulu. Kabupaten Bengkalis Bantan, Bukit Batu, Mandau, Siak Kecil, Pinggir, Bukit Batu, Pinggir, Mandau,

Kabupaten Pelalawan Pelalawan, Kabupaten Rokan Hulu di Rokan IV Koto, Rambah, Bangun Purba. Kabupaten Rokan Hilir Bangko, Tanah Putih, Bagan Sinembah, Tanah Putih Tanjung Melawan, Bangko Pusako, Batu Hampar, Pekaitan, dan Kabupaten Siak di antaranya Sungai Apit, Dayun, Kerinci Kanan, Kandis, serta Kabupaten Kepulauan Meranti yaitu Tebing Tinggi Timur.

Potensi hujan deras juga dapat meluas ke wilayah Kabupaten Kampar Tambang, Siak Hulu, Kabupaten Pelalawan Pangkalan Kerinci, Bandar Sei Kijang, Kabupaten Siak Siak, Minas, Tualang, Sungai Mandau, Koto Gasib, Lubuk Dalam, Kota Pekanbaru Sukajadi, Pekanbaru Kota, Sail, Lima Puluh, Senapelan, Rumbai, Tampan, Marpoyan Damai, Payung Sekaki, Rumbai Pesisir,  dan sekitarnya yang diperkirakan masih akan berlangsunghingga pkl 16.40 WIB.

Laporan: Prapti Dwi Lestari (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook