Layanan 6 Poli di RSD Madani Masih Mogok

Pekanbaru | Kamis, 22 Juni 2023 - 08:38 WIB

Layanan 6 Poli di RSD Madani Masih Mogok
Direktur RSD Madani dr Arnaldo Eka Putra SpPD (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Berdasarkan laporan dari manajemen RSD Madani menyebutkan 6 poli layanan masyarakat belum bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat. Pasalnya aksi mogok para dokter yang menuntut hak masih berlanjut hingga Rabu (21/6).

Dari enam poli yang masih mogok itu di antaranya, poli anak, poli obgin, poli paru, poli THT, poli mata dan poli kulit.


Sebagai diketahui, saat ini memang RSD Madani memiliki 10 poli layanan, selain enam poli yang tutup layanan itu, ada lagi 4 poli lainnya, dan hanya poli ini yang buka, yakni poli bedah, poli penyakit dalam, poli ortopedi dan poli gigi.

"6 poli itu masih mogok dokternya. Sebenarnya ini tidak kita inginkan, dan kita sudah minta para dokternya untuk masuk, namun sampai hari ini mereka masih mogok, " kata Direktur RSD Madani dr Arnaldo Eka Putra SpPD kepada wartawan.

Disampaikan Naldo panggilan akrab Direktur ini, tuntutan para dokter yang demo itu sebagian sudah dipenuhi. "Dan kami pastikan semua akan diselesaikan, tapi layanan jangan sampai terganggu, karena menurut saya melayani masyarakat adalah nomor satu, " pungkasnya.

Sementara itu, menanggapi masih terjadi nya aksi mogok ini, Ketua Komisi III Aidil Amri sangat menyayangkannya, dan minta manajemen RSD Madani dapat menyelesaikan segera.

Artinya menurut Aidil, tidak persoalan yang tidak dapat diselesaikan. "Nanti kita akan panggil hearing semuanya, baik para dokter, manajemen RSD Madani, untuk dicarikan solusi. InsyaAllah pekan depan, " kata Aidil lagi.

Namun ditegaskan Aidil, agar layanan kepada masyarakat harus menjadi pertimbangan bersama. "Apalagi rumah sakit ini adalah ikon Pekanbaru untuk melayani masyarakat, apalagi Pj Wako sangat konsen dengan kesehatan masyarakat, ini harus kita dukung bersama, " tutur Aidil.(gus)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook