Pasokan Listrik Aman

Pekanbaru | Senin, 21 Mei 2018 - 09:20 WIB

Pasokan Listrik Aman
ilustrasi - internet

KOTA (RIAUPOS.CO) - Perusahaan Listrik Negara (PLN) Area Pekanbaru menyebutkan bahwa pasokan listrik selama Ramadan 1439 H aman. Sehingga tidak akan ada pemadaman listrik. Kecuali apabila terjadi gangguan karena faktor alam.

Hal ini disampaikan Humas PLN Area Pekanbaru Komang kepada Riau Pos, Ahad (20/5). Ia menyebutkan, pihaknya telah melakukan pemeliharaan dan perawatan terhadap jaringan listrik muapun lainnya. Hal ini mengantipasi agar tidak ada pemadaman listrik selama bulan puasa.

Baca Juga :Tak Bayar Tagihan, PLN Bengkalis Segel Meteran Listrik Sejumlah Kantor OPD Pemkab Bengkalis

“Pasokan listrik aman. Kami juga sudah melakukan pemeliharaan dan perawatan,” ungkap Komang.

Dengan kondisi ini dikata dia, maka PLN Area Pekanbaru tidak akan melakukan pemadaman bergilir atau pemadaman direncanakan terhadap pelanggan yang ada di Kota Bertuah.

Karena apabila terjadi akan mengganggu kenyamanan umat muslim yang tengah menjalankan ibadah, terutama di saat berbuka, Salat Tarawih berjamaah, dan sahur.

“Kalau dari kami tidak ada pemadaman listrik. Kami mohon doa masyarakat juga agar tidak terjadi gangguan jaringan dan lainnya,” katanya.

Mengenai adanya pemadaman listrik beberapa hari yang lalu, Komang tak menampikanya. Dia menjelaskan, kondisi itu terjadi karena ada gangguan jaringan akibat faktor alam. Yakni pohon tumbang. Sehingga pohon tersebut menimpa jaringan listrik.

“Sempat ada padam, itu karena pohon tumbang. Jadi kami lakukan evakuasi dan pembenahan jaringan. Pengerjaan ini hingga tengah malam baru selesai,” ujar Komang.(rir)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook