KOTA (RIAUPOS.CO) - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru telah mengalokasikan dana sebesar Rp10 miliar untuk pembangunan ruang kelas baru (RKB) di sejumlah sekolah. Dana tersebut diusulkan dalam rencana anggaran belanja pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2019.
Penambahan RKB diperuntukkan menambah daya tampung untuk tingkat pendidikan sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP). Selain itu untuk menambah kuota penerimaan siswa/i pada tahun ajaran baru.
Kepala Disdik Kota Pekanbaru Abdul Jamal mengatakan, pihak memperkirakan anggaran pembangunan infrastuktur RKB sekitar Rp10 miliar untuk tahun depan. “Paling kita untuk infrastruktur bisa Rp10 miliar,” ujar Jamal, Selasa (18/9).
Pembangunan RKB sambung dia, direncanakan dilakukan untuk sekolah-sekolah baru di antaranya, SMP Negeri 42, SMP Negeri 44. Sedangkan bagi jenjang pendidikan SD yakni di SD Negeri 195. Ditambahkan Jamal, pembangunan infrastruktur tersebut merupakan rencana strategis pada tahun mendatang.
“Ini rencana strategis kami dalam APBD 2019. Selain itu, kami juga berencana mengangkat guru dari honorer komite ke honor pemko,” terangnya.
Ia menargetkan, pengangkatan guru tersebut sebanyak 300 orang. Ini tujuannya untuk menutupi kekurangan guru berstatus PNS di lingkungan Pemko Pekanbaru. “Kami targetkan ada 300 guru. Kalau ini tertampung, kekurangan guru bisa tertutupi,” imbuhnya.
Terkait besaran anggaran Disdik Kota Pekanbaru pada tahun mendatang, dia menyampaikan tidak juah berbeda di tahun sebelumnya sekitar Rp100 miliar. Akan tetapi anggaran tersebut lebih banyak diperuntukkan belanja langsung dan tidak langsung.
“Ada belanja langsung dan tidak langsung. Lebih banyak untuk pembayaran insentif dan gaji guru,” jelas Jamal.
Lebih lanjut dikatakan Kadisdik, pihaknya akan berupaya mencari dana ke pemerintah pusat baik dana alokasi khusus (DAK) dan bantuan pemerintah (banper), dengan harapan dapat membantu keuangan daerah. “Ini kita akan coba, Karena kebutuhan sekolah, dengan bantuan keuangan ini sedikit bisa terbantu,” pungkasnya.(rir)