PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Pelantikan dua pimpinan DPRD Riau berlangsung, Kamis (17/12). Prosesi pelantikan keduanya, yakni Yulisman sebagai ketua dan Agung Nugroho sebagai wakil ketua dipimpin langsung Ketua Pengadilan Tinggi Riau Dr H Soedamadji SH MHum. Sebelum pelantikan, Yulisman didampingi oleh keluarga. Begitu juga Agung Nugroho yang menyempatkan untuk menyalami dan memeluk sang ibunda yang hadir pada saat pelantikan. "Kami pimpinan dan anggota DPRD Riau mengucapkan terima kasih kepada Indra Gunawan Eet dan Asri Auzar atas pengabdian selama menjadi pimpinan DPRD Riau. Semoga selalu sukses. Dan untuk Yulisman dan Agung Nugroho semoga senantiasa membawa DPRD Riau lebih baik ke depannya," sebut Hardianto usai pelantikan.
Sementara Yulisman berujar amanah jabatan ini merupakan tanggung jawab yang harus diemban dan diwujudkan. Terutama untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat dari seluruh pelosok Riau.
Sedangkan Agung mengaku dirinya telah siap menjalankan jabatan selaku wakil ketua DPRD Riau. Ia meminta agar masyarakat tetap mengingatkan dirinya agar senantiasa berbuat untuk kepentingan orang banyak.
"Saya sampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak," ujar Agung.(nda)